Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Warga Pulau Enggano Tak Punya KIS hingga Suami Meninggal

Kompas.com - 06/08/2023, 09:44 WIB
Firmansyah,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

BENGKULU, KOMPAS.com - Rokayah Kaamai (54) seorang diri membuka kulit jengkol menggunakan sepotong kayu seukuran lengan di halaman rumah panggung kayu.

Di sekelilingnya berserakan kulit jengkol, dua tumpuk jengkol yang telah dikupas tertumpuk siap dimasukkan ke karung.

Rokayah merupakan warga Desa Meok, Kecamatan Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.

Ia merupakan warga pendatang asal Lampung mencoba peruntungan di Pulau Enggano sejak 2015. Rokayah berstatus janda sejak suaminya setahun lalu meninggal dunia karena diabetes yang diderita.

Baca juga: Melihat Latihan Paskibra di Pulau Enggano, Kelengkapan Seadanya Tanpa Kepastian Seragam di Hari Kemerdekaan

"Saya tinggal sendiri di rumah ini. Tanahnya saya menumpang mendirikan rumah. Anak saya sudah menikah tinggal di Desa Banjarsari," kata Rokayah, Minggu (6/8/2023).

Rokayah menafkahi hidupnya dengan mengurus kebun jengkol dan pisang milik seseorang warga Kota Bengkulu.

Semasa hidupnya di Pulau Enggano, Rokayah mengaku tak mendapatkan jaminan Kartu Indonesia Sehat (KIS). Sementara untuk BPJS dirinya tak mampu membayar iurannya.

"Suami meninggal setahun lalu. Selama sakit kami berobat menggunakan biaya sendiri karena tidak dapat KIS. Besar memang biayanya kami tanggung hingga suami saya meninggal dunia," kata Rokayah.

Dirinya pernah didata untuk mendapatkan KIS sekitar dua bulan lalu, namun belum ada kepastian apakah akan mendapatkan asuransi kesehatan.

"Belum dapat hingga sekarang KIS. Semogalah diri ini sehat selalu," harap dia.

Di rumahnya berdinding kayu telah dilengkapi listrik dengan beberapa buah lampu tempat tidur serta sumur yang jarang ia pakai karena dalam.

"Sumur dalam jadi saya manfaatkan air hujan untuk kebutuhan harian. Kalau kemarau saya minta air ke rumah anak di desa sebelah," terang dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Regional
Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Regional
Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Regional
Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Regional
Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Regional
Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Regional
9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

Regional
Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Regional
Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Regional
Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Regional
Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Regional
KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

Regional
Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Regional
Update Bencana Sumbar, BPBD Sebut 61 Korban Tewas, 14 Orang Hilang

Update Bencana Sumbar, BPBD Sebut 61 Korban Tewas, 14 Orang Hilang

Regional
Resmi Usung Gus Yusuf Maju Pilgub Jateng, PKB Seleksi Partai Potensial untuk Berkoalisi

Resmi Usung Gus Yusuf Maju Pilgub Jateng, PKB Seleksi Partai Potensial untuk Berkoalisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com