Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggapan BRI Magetan soal Keluhan Petani Porang yang Kesulitan Dapat KUR

Kompas.com - 05/11/2021, 10:16 WIB
Sukoco,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MAGETAN, KOMPAS.com – BRI Cabang Magetan membantah mempersulit pencairan kredit usaha rakyat (KUR) bagi para petani porang.

Kepala Cabang BRI Magetan Irvan Setyawan mengatakan, jumlah petani porang yang mengajukan pinjaman KUR dari CV AWM hanya 26 orang.

Dari puluhan petani yang mengajukan pinjaman itu, sebanyak 14 permohonan telah disalurkan BRI Magetan.

“Dari CV AMM ada 26 (permohonan), kita pilah dari 26, yang kita layani 14. Sebenarnya 50 persen lebih,” kata Irvan saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (4/11/2021) sore.

Irvan menambahkan, belasan permohonan KUR petani porang tersebut ditolak karena berbagai alasan.

Beberapa di antara petani, kata dia, bermasalah dengan pinjaman BRI karena kredit macet. Lalu, ada petani yang sedang mengangsur pinjaman di bank lain atau nasabah bank komersial.

Baca juga: Petani Porang di Magetan Keluhkan Sulitnya Dapat KUR

Terkait pencairan dana KUR yang tidak sesuai dengan pengajuan sebesar Rp 50 juta, Irvan menjelaskan, BRI memiliki perhitungan pencairan dana kredit.

“Orangnya baru pertama kali (menanam porang) kami juga punya hitungan juga. Jangan sampai tiba-tiba macet,” imbuhnya.

Irvan mengaku telah tiga kali dipermasalahkan terkait pinjaman KUR. Padahal, BRI Magetan telah berulang kali menyosialisasikan aturan pengajuan KUR.

Sementara itu, Manager Pemasaran Mikro BRI Magetan Rifky Deas mengatakan, BRI Magetan memiliki kuota KUR mencapai Rp 1 triliun. 

Sampai saat ini, dana KUR yang telah dicairkan BRI Magetan mencapai Rp 700 miliar.

“Kita sosialisasi akhir Bulan September kemarin, dan kita tidak akan mempersulit. Kalau mempersulit, kami sudah keluarkan Rp 700 miliar untuk KUR ,” kata Rifky.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sosok Danis Murib, Prajurit TNI yang 2 Bulan Tinggalkan Tugas lalu Gabung KKB

Sosok Danis Murib, Prajurit TNI yang 2 Bulan Tinggalkan Tugas lalu Gabung KKB

Regional
Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Regional
Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Regional
Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com