Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

23 Hari di RS karena Covid-19, Gubernur Riau Sudah Pulang ke Rumah Dinas

Kompas.com - 25/12/2020, 11:49 WIB
Citra Indriani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Gubernur Riau Syamsuar sudah diperbolehkan kembali ke rumah dinasnya setelah menjalani perawatan selama 23 hari di rumah sakit akibat terjangkit Covid-19.

Juru Bicara (Jubir) Satgas Penanganan Covid-19 Riau dr Indra Yovi mengatakan, Syamsuar diperbolehkan pulang ke rumah dinas di Jalan Diponegoro, Kota Pekanbaru, sejak Kamis (24/12/2020).

Syamsuar dibolehkan pulang karena kondisi kesehatannya relatif stabil, tapi tetap dipantau oleh tim dokter. 

"Pak Gubernur Riau sudah keluar dari rumah sakit. Selanjutnya melakukan pemulihan di kediamannya. Saat ini, masih tetap dipantau oleh tim dokter dari RSUD Arifin Achmad," sebut Yovi dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (25/12/2020).

Baca juga: Sekda Riau Yan Prana Ditahan Kejaksaan Terkait Dugaan Korupsi Rp 1,8 Miliar

Tidak disebutkan Syamsuar sudah negatif Covid-19 atau belum.

Hanya disebutkan, sesuai rekomendasi tim dokter yang menangani, dalam jangka waktu satu pekan ke depan, Syamsuar tetap harus beristirahat.

Syamsuar belum boleh melakukan aktivitas harian, termasuk bekerja.

"Kondisi Pak Gubernur Riau memang sudah membaik. Tetapi, belum kami izinkan menerima tamu dan undangan-undangan yang terkait dengan pekerjaan," terang Yovi.

Baca juga: Istri Sudah Sembuh, Gubernur Riau Masih Positif Covid-19

Menurut Yovi, Syamsuar berterima kasih kepada masyarakat Riau yang sudah mendoakan kesembuhannya.

Kemudian, Syamsuar juga mengucapkan terima kasih kepada tim dokter dan pihak rumah sakit yang telah bekerja keras dalam menangani kondisinya. 

"Pak Gubernur Riau juga berpesan kepada seluruh masyarakat Riau agar menjaga kesehatan bahwa Covid-19 itu nyata. Semua harus menjaga diri, menjaga diri orang lain dan menjaga keluarga kita," ujar Yovi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com