Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Tasikmalaya Diminta Bersiap untuk Pembebasan Lahan Tol Gedebage

Kompas.com - 25/09/2020, 12:35 WIB
Irwan Nugraha,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan segera mengesahkan penetapan lokasi (penlok) pembangunan Tol Gedebage-Tasikmalaya dalam waktu dekat ini.

Penlok di wilayah Kota Tasikmalaya paling pertama selesai.

Pemkot akan segera membentuk tim independen untuk mendampingi tim appraisal nantinya.

"Tim independen nantinya akan mendampingi tim yang menentukan jumlah harga penggantian tanah warga yang nantinya akan dibebaskan," ujar Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya Ivan Dicksan kepada wartawan, Jumat (25/9/2020).

Baca juga: Cerita Pria yang Dituduh Mencuri, Ditahan dan Disiksa hingga Dihukum Secara Tidak Adil

Pembebasan lahan pembangunan tol itu sesuai rencana akan dilakukan mulai 2021.

Tim independen nantinya yang akan menetapkan harga tanah, bangunan, pohon dan lainnya yang disesuaikan dengan hasil pengkajian tim appraisal.

"Kalau pembahasan jalur ke wilayah Kota Tasikmalaya sudah fix dengan panjang 13 kilometer. Kita sekarang masih menunggu hasil penlok daerah lainnya. Kota Tasikmalaya yang dilewati jalur tol itu 4 kecamatan, Mangkubumi, Kawalu, Cibeureum dan Tamansari," kata Ivan.

Baca juga: Tol Gedebage-Tasikmalaya Masuk Tahap Lelang, Pemkot Tasikmalaya Kekurangan Biaya Rp 150 M

Gerbang tol di Kota Tasikmalaya juga telah ditentukan di sekitar wilayah Jalan Sewaka.

Setelah penlok selesai, pembebasan lahan dan pembangunan fisik pun akan dilaksanakan secara bertahap.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com