Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baterai Lampu Jalan Raya Sering Dicuri, Dishub Perbanyak CCTV

Kompas.com - 13/11/2018, 10:06 WIB
Hamzah Arfah,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com – Dinas Perhubungan (Dishub) Lamongan memuji kinerja pihak kepolisian, yang dengan cepat berhasil mengungkap kasus pencurian baterai lampu jalan raya yang terletak di perempatan pegadaian dan perempatan "family", Kota Lamongan.

Pengalaman tersebut dijadikan pelajaran berharga bagi jajaran Dishub setempat, dengan mereka berjanji bakal melakukan pengawasan lebih ketat akan infrastruktur dan pra-sarana terkait perhubungan, supaya tidak merugikan pelayanan terhadap masyarakat.

“Kami apresiasi kinerja pihak kepolisian dalam menangani kasus pencurian baterai ini. Sebab terus terang, kami sempat resah karena itu menyangkut pelayanan publik,” ujar Kepala Dishub Lamongan Ahmad Farikh, Senin (12/11/2018).

Lampu jalan raya di perempatan pegadaian dan perempatan family Kota Lamongan sempat tidak menyala, Rabu (7/11/2018) lalu. Dengan selepas dicek, ternyata lampu tidak bisa menyala lantaran baterainya telah dicuri.

Baca juga: CCTV Bantu Polisi Ungkap Kasus Pencurian Baterai Lampu Jalan Raya di Lamongan

Mendapat laporan, pihak kepolisian lantas bertindak hingga akhirnya berhasil mengamankan MNS (26), AS (19), H (19), R (20), serta IA (27), yang kesemuanya tercatat sebagai warga Kabupaten Sumenep, Madura, Jumat (9/11/2018), yang diduga menjadi pelaku pencurian 20 baterai lampu jalan raya di dua titik tersebut.

Selain dari pengakuan satu tersangka yang tertangkap lebih dulu, polisi mengatakan cukup terbantu dengan rekaman CCTV yang terpasang di salah satu ruas jalan raya yang ada di Kota Lamongan, dalam pengungkapan kasus pencurian tersebut.

“Sebelumnya, pihak kepolisian juga mengatakan terbantu dengan rekaman CCTV yang terpasang di salah satu ruas jalan, sehingga dapat mengenali dan melacak mobil yang digunakan oleh empat tersangka yang berhasil kabur,” jelasnya.

“Sehingga ke depan, kami akan coba memperbanyak pemasangan CCTV di wilayah Lamongan. Selain membantu kinerja kami, juga bisa membantu pihak keamanan dalam meminimalisir tindak kejahatan,” lanjut dia.

Tidak cukup sampai di situ, Dishub Lamongan juga bakal berkoordinasi dengan tim ahli terkait modifikasi tempat (box) baterai lampu jalan raya, dengan harapan baterai tidak akan mudah dicuri oleh tangan jahil.

“Kami akan coba untuk modifikasi box baterai yang sebenarnya sudah dikunci, kami akan beri pengamanan lagi sehingga pencuri butuh waktu lama untuk membukanya. Meski namanya kejahatan pasti akan mencari cara, tapi kami akan berupaya (menangkal),” tutup Farikh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com