Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Lokasi di Sleman Terbakar, Warga Lakukan Penjagaan

Kompas.com - 06/02/2017, 11:25 WIB
Wijaya Kusuma

Penulis

SLEMAN, KOMPAS.com- Pasca-terjadinya rentetan kebakaran di tujuh lokasi di Sleman, Yogyakarta, warga setempat melakukan penjagaan di setiap gang masuk ke kampung. Penjagaan dilakukan sampai pagi hari tadi.

"Pemuda, warga semua tadi malam sampai pagi tadi berjaga di gang-gang masuk," kata Putut Wiryawan salau korban yang gudangnya dibakar saat ditemui di rumahnya, Mejing Kidul, Ambarketawang, Gamping, Sleman, Senin (6/2/2017).

Ia mengatakan, sebelum terjadinya kebakaran, warga sempat melihat orang yang diduga melakukan aksi pembakaran di beberapa lokasi di Kecamatan Gamping, Sleman. Warga juga sempat mencatat pelat nomor motor yang dikendarai oleh terduga pelaku.

"Dari yang saya dengar tadi malam, warga ada yang melihat orang yang dicurigai melakukan pembakaran," ujarnya.

Putut mengungkapkan, kebetulan warga sedang berkumpul di rumah tetangga karena baru saja melahirkan. Sebelum kejadian warga melihat ada dua orang berboncengan hilir mudik di jalan kampung.

"Yang warga lihat, mereka mengendarai sepeda motor bebek warna biru. Ada yang sempat bertanya dan melihat wajahnya, rambutnya salah satunya dicat," ucap Pemimpin Redaksi Bernas Jogja ini.

Salah satu warga yang curiga lanjutnya juga sempat mencatat pelat nomor sepeda motor yang digunakan oleh terduga pelaku.

"Tetapi informasi yang saya dengar, pelat motornya palsu," sebutnya,

Sementara itu, Purwadi warga Mejing Lor, Ambarketawang, Gamping, yang tempat penyimpanan kayunya juga terbakar menambahkan kejadian dirumahnya sekitar pukul 16.30 WIB.

"Saya pas tidak di rumah, saat pulang sudah banyak warga yang membantu memadamkan api," katanya.

Menurut dia, salah satu tetangganya juga sempat berpapasan dan melihat ada orang yang berjalan keluar dari pekarangannya sebelum terjadi kebakaran. Tetangganya sempat curiga karena orang yang dilihat bukan warga Mejing maupun anggota keluarga.

"Tetangga ada berpapasan saat orang yang masuk ke pekarangan berjalan keluar. Warga curiga, soalnya bukan keluarga atau warga di sini," ucapnya.

Seperti diberitakan, dalam satu hari terjadi rentetan kebakaran di Kabupaten Sleman, yakni Rewulu, Godean, dan Mejing Kidul, Gamping. Diduga, rentetan kebakaran yang terjadi pada Minggu (5/2/2017) itu ada faktor kesengajaan yang dilakukan oleh orang tidak dikenal. 

Baca: Dalam Sehari 7 Lokasi di Sleman Kebakaran, Diduga Ada Kesengajaan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com