Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Polisi Tembak Mati DPO di Pekanbaru yang Nekat Tabrak Anggota saat Ditangkap

Kompas.com - 26/05/2024, 10:50 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Daftar pencarian orang (DPO) kasus pencurian dengan pemberatan tewas ditembak polisi, di Jalan Ahmad Dahlan, Kota Pekanbaru, Jumat (21/5/2024). 

Tindakan tegas itu dilakukan karena DPO bernama Rio Rambo (39) melawan saat ditangkap. Tersangka tak berkutik saat timah panas mengenai punggung.

"Pelaku meninggal dunia, karena melawan dan membahayakan petugas serta warga saat penangkapan," kata Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Bery Juana Putra, saat diwawancarai wartawan di Polresta Pekanbaru, Sabtu (25/5/2024).

Baca juga: Tabrak Warga dan Polisi, Pencuri Tewas Ditembak Aparat di Pekanbaru

Kronologi menurut polisi 

Bery menjelaskan, pelaku Rio merupakan buronan kasus pencurian dengan pemberatan (curat) spesialis bongkar rumah toko (ruko) dan rumah warga. 

Dalam penyelidikan, Rio akhirnya diketahui petugas sedang berada kawasan Jalan Ahmad Dahlan, Pekanbaru. 

Lalu petugas segera melakukan pengintaian dan segera melakukan pengadangan terhadap mobil pelaku. 

Baca juga: Bayar Parkir Rp 1.000, Pengemudi Ojol Dikeroyok Juru Parkir di Pekanbaru

Namun saat mengetahui hal itu pelaku nekat kabur dan menabrak seorang anggota polisi 

"Pelaku menabrak anggota kami, Aiptu Edy yang mengadang mobil Calya yang dikendarai pelaku," kata Bery. Petugas yang mengejar sudah memberikan tembakan peringatan. Namun pelaku tidak juga berhenti untuk menyerahkan diri.

Saat itu polisi melakukan tindakan tegas dan terukur. Pelaku akhirnya berhasil dilumpuhkan dan segera dibawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Polda Riau. 

Seperti diberitakan sebelumnya, video amatir sempat merekam peristiwa tersebut dan menjadi viral. 

Lalu akibat perbuatan nekat pelaku, satu unit mobil polisi rusak berat dan satu anggota luka-luka. 

"Kami terpaksa melumpuhkan pelaku, karena sudah membahayakan petugas dan warga," pungkas Bery. (Maya Citra Rosa).

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com