Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempa Cilacap Sempat Bikin Kaget, Warga: Seperti Ada yang Berjalan di Bawah

Kompas.com - 22/04/2024, 11:33 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

CILACAP, KOMPAS.com - Gempa berkekuatan M 4,9 mengguncang wilayah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah pada Senin (22/4/2024) pukul 07.48 WIB.

Guncangan gempa tersebut sempat membuat warga kaget. Namun demikian, hingga saat ini tidak ada laporan dampak kerusakan akibat gempa tersebut.

Baca juga: Gempa Berkekuatan M 4,9 Guncang Cilacap, Jawa Tengah

Salah satu warga Cilacap, Ale Senaru (35) mengatakan, gempa sangat terasa karena kebetulan saat kejadian dia sedang duduk di lantai.

"Terasa tadi seperti ada yang berjalan di bawah. Tadi posisinya sedang duduk di lantai, jadi terasa sekali," kata Ale melalui pesan singkat, Senin.

Hal yang sama dirasakan warga lainnya, Sandy (38). Ia mengaku merasakan gempa saat sedang berada di ruang kerja.

"Lagi duduk sambil nulis di laptop, mendadak terasa ada getaran sekejap. Awalnya saya kira suara pintu kaca yang terbuka, ternyata teman lain di ruangan merasakan hal yang sama," ujar Sandy.

Sandy baru mengetahui ada gempa setelah mengecek grup WhatsApp.

"Beberapa status WhatsApp rekan mengaku merasakan getaran. Cek di grup WhatsApp ternyata benar ada gempa," kata Sandy.

Baca juga: Ketika Penyintas Gempa Cianjur Iuran Tanah, Kampung Jadi Tertata Rapi

Sementara itu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cilacap Bayu Prahara mengatakan, sejauh ini tidak ada laporan dampak gempa tersebut.

"Sampai dengan saat ini laporan yang masuk ke Pusdalops dan pengecekan lapangan oleh teman-teman, tidak ada yang terdampak, hanya saja warga kaget sesaat," kata Bayu.

Berdasarkan keterangan dari akun resmi Twitter Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di laut, yakni 77 kilometer tenggara Cilacap dengan kedalaman 39 kilometer.

Gempa ini tidak berpotensi tsunami. Tak hanya Cilacap, getaran gampa ini dirasakan di sejumlah daerah lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com