Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catatan Perjalanan Menuju Sota, Titik Nol Kilometer Paling Timur Indonesia

Kompas.com - 14/11/2023, 10:44 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Palupi Annisa Auliani

Tim Redaksi

Diketahui, terdapat sejumlah flora dan fauna di taman ini, mulai dari api-api (Avicennia), tancang (Bruguiera), kangguru mini, hingga musamus atau rumah semut.

Baca juga: Mengenal Musamus, Rumah Semut di Taman Nasional Wasur Merauke Papua

Dalam perjalanan darat ini pula, sejauh mata memandang tidak terlihat berjejer rumah penduduk yang mendiami sekitar kawasan hutan.

Di sebagian lokasi hanya terlihat bedeng rumah yang sepintas seperti tempat peristirahatan bagi mereka yang menjelajah ke pedalaman hutan.

Perjalanan membelah hutan Wasur akan berakhir ketika menjumpai persimpangan jalan menuju wilayah administrasi yang berbeda. Rombongan saya berbelok ke kanan di persimpangan ini.

Jalur yang lurus dari persimpangan ini akan mengarah ke Kabupaten Boven Digoel, satu kabupaten yang juga ada di Papua Selatan

Setelah berbelok di persimpangan, perjalanan saya dan rombongan langsung menuju Distrik Sota yang berbatasan dengan Desa Wariaber, Papua Nugini.

Memasuki area ini, barulah mulai terlihat berderet rumah pendudukan. Terlihat pula ada Puskesmas Sota dan Polsek Sota di sisi kiri jalan yang kami lintasi. 

Perjalanan masih berlanjut sekitar tiga kilometer lagi untuk sampai di Markas Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Republik Indonesia-Papua Nugini.

Tak jauh dari markas inilah, tugu penanda titik nol kilometer Sota sebagai batas paling timur Indonesia berada. 

Di area yang sama tegak pula patung proklamator Ir Soekarno. Patung ini berdiri dalam posisi jari telunjuk mengarah ke wilayah Indonesia, sementara tangan kirinya mengempit tongkat komando. 

Berjarak sekitar 100 meter dari penanda titik nol Indonesia inilah lokasi Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Sota yang diresmikan Presiden Joko Widodo pada 3 Oktober 2021.

Baca juga: Jokowi Resmikan PLBN Sota, PLBN Kedua di Papua

Ikuti terus cerita-cerita saya berikutnya selama bertandang ke PLBN Sota dalam rangkaian tulisan kolaborasi Kompas.com dan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP). Jangan ketinggalan.... 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak seperti Pemilu, Peminat PPK dan PPS di Pilkada Menurun

Tak seperti Pemilu, Peminat PPK dan PPS di Pilkada Menurun

Regional
Mengenal Megathrust dan Hubungannya dengan Potensi Gempa dan Tsunami di Indonesia

Mengenal Megathrust dan Hubungannya dengan Potensi Gempa dan Tsunami di Indonesia

Regional
Usai Kecelakaan Maut Subang, Tim Gabungan Cek Kelayakan Bus Pariwisata di Banyumas

Usai Kecelakaan Maut Subang, Tim Gabungan Cek Kelayakan Bus Pariwisata di Banyumas

Regional
Soal 'Study Tour', Gibran: Jangan Dihilangkan

Soal "Study Tour", Gibran: Jangan Dihilangkan

Regional
Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta, Gibran Bakal Salurankan Bantuan Meski Tak ber-KTP Solo

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta, Gibran Bakal Salurankan Bantuan Meski Tak ber-KTP Solo

Regional
Usai dari Lebak, 1.500 Warga Baduy Lanjutkan Perjalanan  Bertemu Pj Gubernur Banten

Usai dari Lebak, 1.500 Warga Baduy Lanjutkan Perjalanan Bertemu Pj Gubernur Banten

Regional
Kasus Penyerangan di Montong Lombok Barat, 2 Orang Ditetapkan Tersangka

Kasus Penyerangan di Montong Lombok Barat, 2 Orang Ditetapkan Tersangka

Regional
Siswi SMA Diperkosa Ayah Tiri dan Kakek, Pelaku Ancam Bunuh Ibu Korban

Siswi SMA Diperkosa Ayah Tiri dan Kakek, Pelaku Ancam Bunuh Ibu Korban

Regional
Isi Ratusan Liter BBM Subsidi di Kapal, 2 Warga Labuan Bajo Ditangkap

Isi Ratusan Liter BBM Subsidi di Kapal, 2 Warga Labuan Bajo Ditangkap

Regional
Sakit, 7 Calon Jemaah Haji Embarkasi Solo Ditunda Berangkat ke Tanah Suci

Sakit, 7 Calon Jemaah Haji Embarkasi Solo Ditunda Berangkat ke Tanah Suci

Regional
Tabungan Rp 5 Juta Terbakar, Penjual Angkringan di Solo: Padahal buat Mengembangkan Usaha

Tabungan Rp 5 Juta Terbakar, Penjual Angkringan di Solo: Padahal buat Mengembangkan Usaha

Regional
2 Penambang Timah Rakyat Ilegal di Babel Tertimbun Lumpur, 1 Tewas Tenggelam

2 Penambang Timah Rakyat Ilegal di Babel Tertimbun Lumpur, 1 Tewas Tenggelam

Regional
Kasus Oknum Polisi Diduga Aniaya Warga Aceh Utara hingga Tewas Berakhir Damai

Kasus Oknum Polisi Diduga Aniaya Warga Aceh Utara hingga Tewas Berakhir Damai

Regional
Tak Gubris Ajakan Salaman, Pelajar di Semarang Disetrika Kakak Kelasnya

Tak Gubris Ajakan Salaman, Pelajar di Semarang Disetrika Kakak Kelasnya

Regional
Terdampak Banjir, Aliran Listrik ke 1.890 Pelanggan PLN Padam

Terdampak Banjir, Aliran Listrik ke 1.890 Pelanggan PLN Padam

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com