Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Jejak Kaki di Samping Mobil Tiba-tiba Terbakar, Warga Lubuklinggau Lapor Polisi

Kompas.com - 16/02/2023, 07:14 WIB
Aji YK Putra,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

LUBUKLINGGAU, KOMPAS.com- Hendiyati (37) warga RT 01, Kelurahan Megang, Kecamatan Lubuklinggau Utara I, Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan dibuat terkejut mendapati mobil Suzuki Ertiga miliknya terbakar saat berada di garasi.

Kejadian terbakarnya mobil milik Hendiyati itu berlangsung pada Selasa (14/2/2023) sekitar pukul 04.00 WIB.

Bahkan, warga sekitar pun dibuat heboh setelah api membesar dan membakar habis mobil serta garasi miliknya itu.

Merasa ada kejanggalan, Hendiyati pun akhirnya memilih untuk melaporkan peristiwa tersebut ke Polres Lubuklinggau, Rabu (15/2/2023).

Baca juga: Cerita Warga Lumajang Hentikan Mobil Terbakar yang Melaju Tanpa Sopir: Kita Pakai Apa Aja, Bangku sampai Cor-coran

Dikatakan Hendiyati, ia semula sedang tertidur lelap. Sementara, mobil bernomor polisi BD 1229 diparkir di garasi dalam keadaan mati.

Ketika sedang tertidur, ia dikejutkan suara ledakan yang keluar dari bagian garasi. Hendiyati pun mengira ledakan itu berasal dari mesin AC yang dipasang di dinding rumah.

“AC langsung saya matikan, melihat ke luar mobil ternyata terbakar,” kata Hendiyati.

Saat kebakaran berlangsung ia berupaya memadamkan api dengan alat seadanya dibantu oleh warga setempat.

Beberapa waktu kemudian, pemadam pun datang untuk mematikan api yang membakar habis mobil tersebut.

Hendiyati semula mengira mobilnya tersebut terbakar karena adanya konsleting listrik di rumah.

Baca juga: Minibus Terbakar di SPBU Petahunan Lumajang, Diduga Selesai Kulak BBM Bersubsidi

Namun, saat petugas dari Polres Lubuklinggau melakukan olah TKP, terdapat tanda-tanda yang mencurigakan.

“Ada jejak kaki dan jerigen yang masih berbau bensin di samping garasi. Awalnya saya tidak mau lapor, tapi karena ada kejanggalan ini saya buat laporan,” ujarnya.

 

Selama ini, Hendiyati mengaku tak memiliki musuh ataupun permasalahan dengan orang lain. Ia pun bingung penyebab mobilnya tersebut bisa terbakar.

“Saya harap polisi bisa mengungkap siapa pelakunya,” ujar Hendiyati.

Baca juga: Gudang Arsip Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Pekanbaru Terbakar

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Lubuklinggau AKP Robi Sugara mengaku akan melakukan penyelidikan terkait kejadian tersebut.

“Kami sudah melakukan olah TKP sekarang masih diselidiki penyebabnya,” singkat Robi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jembatan Penghubung Desa di Kepulauan Meranti Ambruk

Jembatan Penghubung Desa di Kepulauan Meranti Ambruk

Regional
Universitas Andalas Buka Seleksi Mandiri, Bisa lewat Jalur Tahfiz atau Difabel

Universitas Andalas Buka Seleksi Mandiri, Bisa lewat Jalur Tahfiz atau Difabel

Regional
Pemkab Bandung Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut dari BPK RI

Pemkab Bandung Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut dari BPK RI

Regional
Berikan Pelayanan Publik Prima, Pemkab HST Terima Apresiasi dari Gubernur Kalsel

Berikan Pelayanan Publik Prima, Pemkab HST Terima Apresiasi dari Gubernur Kalsel

Regional
Penculik Balita di Bima Ditangkap di Dompu, Korban dalam Kondisi Selamat

Penculik Balita di Bima Ditangkap di Dompu, Korban dalam Kondisi Selamat

Regional
Candi Ngawen di Magelang: Arsitektur, Relief, dan Wisata

Candi Ngawen di Magelang: Arsitektur, Relief, dan Wisata

Regional
Pria di Magelang Perkosa Adik Ipar, Korban Diancam jika Lapor

Pria di Magelang Perkosa Adik Ipar, Korban Diancam jika Lapor

Regional
Rambutan Parakan Terima Sertifikat Indikasi Geografis Pertama

Rambutan Parakan Terima Sertifikat Indikasi Geografis Pertama

Regional
Air Minum Dalam Kemasan Menjamur di Sumbar, Warga Wajib Waspada

Air Minum Dalam Kemasan Menjamur di Sumbar, Warga Wajib Waspada

Regional
Bersama Mendagri dan Menteri ATR/BPN, Walkot Makassar Diskusikan Kebijakan Pemda soal Isu Air di WWF 2024

Bersama Mendagri dan Menteri ATR/BPN, Walkot Makassar Diskusikan Kebijakan Pemda soal Isu Air di WWF 2024

Regional
Ditahan 3 Hari, Dokter yang Cabuli Istri Pasien di Palembang Kena DBD

Ditahan 3 Hari, Dokter yang Cabuli Istri Pasien di Palembang Kena DBD

Regional
Pegi Disebut Otak Pembunuhan Vina Cirebon, Polisi: Ini Masih Pendalaman

Pegi Disebut Otak Pembunuhan Vina Cirebon, Polisi: Ini Masih Pendalaman

Regional
Tabrak Tiang Lampu, Pembonceng Sepeda Motor Asal Semarang Tewas di TKP

Tabrak Tiang Lampu, Pembonceng Sepeda Motor Asal Semarang Tewas di TKP

Regional
Tembok Penahan Kapela di Ende Ambruk, 2 Pekerja Tewas

Tembok Penahan Kapela di Ende Ambruk, 2 Pekerja Tewas

Regional
Kekecewaan Pedagang di Pasar Apung 3 Mardika, Sudah Bayar Rp 30 Juta tapi Dibongkar

Kekecewaan Pedagang di Pasar Apung 3 Mardika, Sudah Bayar Rp 30 Juta tapi Dibongkar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com