ACEH TAMIANG, KOMPAS.com – Enam kecamatan di Kabupaten Aceh Tamiang, Provinsi Aceh terendam banjir pada Selasa (1/11/2022).
Banjir disebabkan meluapnya Sungai Tamiang sehingga merendam pemukiman penduduk di Kecamatan Tamiang Hulu, Bandar Pusaka, Sekerak, Tenggulun, Kejuruan Muda, Karang Baru dan Kecamatan Kota Kualasimpang.
Kepala BPBD Aceh Tamiang Iman Suhery menyebutkan, ketinggian air bervariasi antara 60-80 sentimeter. Puluhan warga mengungsi ke rumah keluarga dan membuka dapur umum.
Baca juga: Detik-detik Gubernur NTT Terjatuh dan Nyaris Terseret Banjir Saat Selamatkan Warga
“Kami evakuasi warga terendam banjir. Umumnya banjir merendam desa yang berada di Daerah Aliran Sungai (DAS),” terang Iman dihubungi melalui telepon.
Dia menyebutkan, proses pendataan korban banjir masih terus dilakukan. Tim BPBD Aceh Tamiang juga sudah berada di lokasi banjir.
“Sebagian warga masih bertahan di rumah masing-masing. Rumah yang bertahan ini umumnya rumah panggung sehingga tidak mau mengungsi. Meski begitu, kami tetap siaga di lokasi,” terangnya.
Selain itu, polisi juga diturunkan ke lokasi banjir. Untuk memastikan kenyamanan korban banjir.
Baca juga: Jembatan Hanyut Diterjang Banjir, Ratusan Siswa Terisolasi Terpaksa Jalan Kaki 10 Km ke Sekolah
Kapolsek Kota Kuala Simpang, Aceh Tamiang, AKP Justin Tarigan menyebutkan, tim Polsek berkeliling ke desa-desa lokasi terendam banjir.
“Jika dibutuhkan evakuasi kita juga siap membantu. Kehadiran polisi juga untuk memastikan tidak ada yang memanfaatkan banjir untuk berbuat kejahatan,” pungkasnya melalui telepon.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.