Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi! 2 Pemuda Jepara Tewas Usai Tenggak Gingseng Oplosan Berbahan Etanol dan Pewarna Makanan

Kompas.com - 15/02/2022, 11:33 WIB
Puthut Dwi Putranto Nugroho,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JEPARA, KOMPAS.com - Minuman keras oplosan yang dikenal dengan sebutan "gingseng" kembali menelan korban jiwa di wilayah Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.

Kali ini, dua pemuda asal Kecamatan Pecangaan yakni NA (17) dan KA (20) tewas usai menenggak oplosan maut tersebut.

Sebelumnya, sembilan pemuda tewas bergilir usai pesta miras oplosan di warung angkringan Desa Karanggondang, Kecamatan Mlonggo pada akhir Januari lalu.

Kasat Reskrim Polres Jepara AKP M Fachrur Rozi mengatakan, sebelum insiden nahas itu terjadi, kedua korban datang ke salah satu bengkel kendaraan, tempat usaha temannya di wilayah Kecamatan Pecangaan, pada Kamis (10/2/2022) malam.

Baca juga: Berkaca dari Kasus Miras Oplosan Renggut 9 Nyawa di Jepara...

Kedua korban yang telah membeli oplosan di wilayah Kecamatan Kalinyamatan tersebut kemudian menggelar pesta miras bersama teman-temannya di bengkel tersebut sekitar pukul 22.30 hingga pukul 00.00.

Selesai menenggak oplosan, kedua korban lantas pulang ke rumah dalam keadaan teler hingga kemudian petaka itu terjadi.

"Korban datang ke bengkel Naufal kemudian pesta miras oplosan jenis ginseng. Korban NA sempat dibawa ke RS PKU Muhammadiyah Mayong dalam keadaan koma dan tanggal 11 Februari pukul 15.30 dinyatakan meninggal. Disusul korban KA meninggal tanggal 12 Februari pukul 18.30 di rumahnya," terang Rozi, saat dihubungi Kompas.com melalui ponsel, Selasa (15/2/2022).

Rozi mengatakan, dari hasil pemeriksaan sementara, gingseng maut tersebut ternyata merupakan hasil racikan etanol, air mineral dan pewarna makanan.

Baca juga: 9 Orang Tewas Usai Minum Miras Oplosan, Pemilik Angkringan 2 Jiwo Jepara Jadi Tersangka, Ini Kata Polisi

"Jenis gingseng oplosan sama dengan kasus sebelumnya. Kami masih melakukan serangkaian pemeriksaan. Keterangan saksi, mereka tenggak oplosan satu botol besar untuk berempat," kata Rozi.

Buntut kasus oplosan tersebut, jajaran Polsek Pecangaan kemudian merazia sejumlah warung miras di wilayah hukumnya dan menyita ratusan botol miras berbagai jenis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com