Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Saksi Nikah Ria Ricis dan Teuku Ryan, Ridwan Kamil Akan Hadiahi Lukisan

Kompas.com - 13/11/2021, 10:02 WIB
Dendi Ramdhani,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi saksi pernikahan YouTuber Ria Yunita atau Ria Ricis dengan Teuku Ryan di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (12/11/2021).

Pria yang akrab disapa Emil itu pun sedang menyiapkan lukisan spesial hasil karyanya sebagai hadiah bagi kedua mempelai.

Baca juga: Momen Haru Akad Nikah Ria Ricis dan Teuku Ryan, Deddy Mizwar Jadi Wali hingga Makna Maskawin

Insya Allah saya lagi hobi melukis, saya kasih satu lukisan agar menghiasi di rumahnya yang baru nanti,” ujar Emil dalam keterangan resmi yang diterima, Sabtu (13/11/2021).

Emil akan memberikan lukisan berbentuk kaligrafi. Filosofinya, agar pasangan Ria Ricis dan Teuku Ryan senantiasa mengingat sang pencipta.

“Lukisan biasanya kaligrafi kalau saya kasih, supaya orang mengingat bahwa perjalanan ini selalu mendapat ridho Allah SWT,” ujarnya.

Kehadiran Emil sebagai saksi memang sudah lama diminta oleh keluarga Ria Ricis. Saat menyaksikan prosesi akad nikah, ia merasakan rasa haru yang mendalam.

“Satu keharuan karena ayahanda Ria Ricis sudah tidak ada diwakilkan wali nikahnya oleh Pak Deddy Mizwar, saya kira itu juga sebuah keharuan,” tuturnya.

Emil mengatakan, prosesi pernikahan berjalan lancar. Namun, ia tidak menyangka gaya ceria dan ceplas-ceplos Ria Ricis tetap muncul di acara pernikahaan.

“Tidak berubah di acara akad nikah juga, gini-gini goyang-goyang buku nikah dan lain sebagainya,” kata Emil.

Baca juga: Sejumlah Makam Covid-19 di TPU Cikadut Bandung Ambles

Emil mendoakan agar pernikahan Ria Ricis dan Ryan sakinah, mawaddah, dan warahmah.

“Dan kalau sudah suami istri berubah semuanya, satu menjadi halal tentunya, kedua tentunya harus saling menjaga mendoakan. Saya ada pantun, Satu titik dua koma, Teh ricis yang cantik Kang Ryan yang punya,” jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com