Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Abaikan Nyinyiran, Wasil Sukses Modifikasi Mobil Manual agar Bisa Dikendarai Difabel

Kompas.com - 17/10/2021, 16:41 WIB
Hamzah Arfah,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com - Menderita polio sejak kecil, membuat gerak Wasil (42) warga Jalan Panglima Sudirman, Gresik, cukup terbatas.

Lantaran kedua kakinya, tidak dapat berfungsi dengan semestinya seperti layaknya orang normal pada umumnya.

Namun di balik keterbatasan yang dimiliki, membuat Wasil berpikir untuk tidak bergantung kepada orang lain.

Salah satunya mengendarai mobil sendiri tanpa bantuan sopir, yang itu kemudian menginspirasinya untuk melakukan modifikasi.

"Mungkin kalau mobil matic sudah atau malah banyak, tapi ini mobil (transmisi) manual, dengan saya memiliki keterbatasan pada kedua kaki," ujar Wasil saat ditemui selepas menjalani vaksinasi dosis kedua di MINU Trate Putri Gresik, Minggu (17/10/2021).

Baca juga: Kisah Pak Bhabin, Sengaja Modifikasi Motor Dinas buat Bolak-balik Angkut Beras Bantuan, agar Warga Tak Berkerumun

Wasil mengatakan, butuh waktu sekitar tiga bulan untuk mendapat rancangan yang diharapkan pada mobil Suzuki Ertiga lansiran 2017 miliknya.

Dengan eksperimen demi eksperimen dilakukan sendiri, hingga akhirnya mendapat hasil yang diharapkan.

"Kemarin itu saya butuh waktu tiga bulanan, sampai akhirnya menemukan komposisi yang pas seperti ini. Namanya eksperimen ya biasa, gagal coba lagi, ada yang terasa kurang diperbaiki, ditambahi," ucap Wasil.

Wasil saat menunjukkan mobil Suzuki Ertiga miliknya, yang sudah dimodifikasi untuk dapat dikendarai penyandang disabilitas, Minggu (17/10/2021).KOMPAS.COM/HAMZAH ARFAH Wasil saat menunjukkan mobil Suzuki Ertiga miliknya, yang sudah dimodifikasi untuk dapat dikendarai penyandang disabilitas, Minggu (17/10/2021).

Wasil lantas mencontohkan, pada saat awal memodifikasi pada bagian kopling persneling.

Kala itu, ia masih kurang tepat dalam penempatan posisi, sehingga hasilnya dirasa tidak maksimal.

"Sebelumnya saya gunakan besi bentuk Z, tapi ketika saya coba ditekan itu enggak habis, masih ada sisa. Bahkan, sempat mesin mobil itu malah mati saat dikendarai, tapi dengan model sekarang sudah aman, Alhamdulillah lancar," kata Wasil.

Baca juga: Kendarai Motor Modifikasi, Pasutri Penyandang Disabilitas Tempuh 1 Jam Perjalanan demi Ikut Vaksinasi

Bapak tiga orang anak ini menjelaskan, hanya memodifikasi bagian kemudi berikut komponen pendukung seperti rem dan kopling persneling sehingga mobil dapat dikendarai olehnya, yang merupakan seorang difabel.

"Untuk mesin tidak ada yang saya ubah, masih bawaan pabrik. Sekarang sudah enak dan nyaman, sudah bisa saya bawa kemana-mana," tutur Wasil.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

17 Sapi di Aceh Mati Disambar Petir

17 Sapi di Aceh Mati Disambar Petir

Regional
Modus Penipu Jasa Foto Pernikahan di Lamongan, Minta Transfer Uang tapi Tidak Datang

Modus Penipu Jasa Foto Pernikahan di Lamongan, Minta Transfer Uang tapi Tidak Datang

Regional
Ada Buruh di Demak yang Terpaksa Bekerja Saat Peringatan Hari Buruh

Ada Buruh di Demak yang Terpaksa Bekerja Saat Peringatan Hari Buruh

Regional
Heboh Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Dituduh Aniaya Pelaku

Heboh Hoaks Perampokan Klinik di Padang, Polisi Dituduh Aniaya Pelaku

Regional
Dandan Riza Wardana Maju Pilkada Bandung 2024, Diusung Atalia Praratya dan Tokoh Jabar

Dandan Riza Wardana Maju Pilkada Bandung 2024, Diusung Atalia Praratya dan Tokoh Jabar

Regional
Gelar Aksi 'May Day', Buruh di Brebes Keluhkan Besaran Gaji sampai Lampu Jalan

Gelar Aksi "May Day", Buruh di Brebes Keluhkan Besaran Gaji sampai Lampu Jalan

Regional
Pembangunan Zona Hijau di Candi Borobudur Dimulai, Tempat Parkir Ditutup

Pembangunan Zona Hijau di Candi Borobudur Dimulai, Tempat Parkir Ditutup

Regional
Pencarian Warga Serang Lompat ke Laut Dihentikan

Pencarian Warga Serang Lompat ke Laut Dihentikan

Regional
Eks Wali Kota Semarang Akan Maju Pilkada 2024 lewat PKB

Eks Wali Kota Semarang Akan Maju Pilkada 2024 lewat PKB

Regional
Kebakaran Gudang BBM di Lampung, Api Sempat Menyambar Mobil Pemadam

Kebakaran Gudang BBM di Lampung, Api Sempat Menyambar Mobil Pemadam

Regional
Heboh Perampokan Klinik Kecantikan di Padang, Hoaks untuk Konten Medsos

Heboh Perampokan Klinik Kecantikan di Padang, Hoaks untuk Konten Medsos

Regional
Jadi Bakal Calon Gubernur Banten, Dimyati Janji Gratiskan Pendidikan TK sampai S3

Jadi Bakal Calon Gubernur Banten, Dimyati Janji Gratiskan Pendidikan TK sampai S3

Regional
Suami di Bogor Pukul Istri Usai Disusul dan Disuruh Pulang Saat Nongkrong

Suami di Bogor Pukul Istri Usai Disusul dan Disuruh Pulang Saat Nongkrong

Regional
Duel Berujung Maut Dua Pria di Bogor, Korban Dianiaya Sempat Minta Tolong Warga

Duel Berujung Maut Dua Pria di Bogor, Korban Dianiaya Sempat Minta Tolong Warga

Regional
Presiden Jokowi Akan Panen Raya Jagung di Sumbawa, 710 Personel Keamanan Disiagakan

Presiden Jokowi Akan Panen Raya Jagung di Sumbawa, 710 Personel Keamanan Disiagakan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com