Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Pak Siro Disuntik Vaksin Covid-19 di Pinggir Jalan Desa Saat Pulang Mencari Pakan Ternak

Kompas.com - 29/09/2021, 05:30 WIB
Hamzah Arfah,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Sebuah pemandangan unik terlihat di pinggir jalan poros Desa Candisari, Kecamatan Sambeng, Lamongan, Senin (27/9/2021).

Di pinggir jalan itu, terlihat seorang pria yang mengendarai sepeda motor sembari membawa dedaunan dan rumput untuk pakan ternak, menjalani vaksinasi Covid-19.

Pria tersebut masih duduk di atas motornya. Sementara petugas vaksinasi berdiri menyuntikkan vaksin Covid-19.

Peristiwa itu terekam dalam sebuah video berdurasi 41 detik. Video kiriman @ryanpramono_ itu diunggah di media sosial Instagram oleh akun @lamongan_terkini.

Kepala Desa Candisari Hartono membenarkan peristiwa itu. Pria yang menjalani vaksinasi Covid-19 itu bernama Siro.

"Namanya Pak Siro, kalau saya biasa memanggilnya itu Guk Ro, usianya sudah 52 tahunan bahkan lebih. Warga Dusun Gampeng dan itu kemarin (Senin) di jalan desa yang menghubungkan antara Dusun Gampeng dengan Kedungwaru," kata Hartono saat dihubungi, Selasa (28/9/2021) malam.

Baca juga: Pemkab Lamongan Akhirnya Kantongi Hak Paten Soto Lamongan dan Nasi Boranan

Hartono mengatakan, semula petugas vaksinasi telah berkeliling Dusun Gampeng. Mereka melakukan vaksinasi Covid-19 door to door ke rumah warga.

Pada kesempatan itu, tim vaksinasi mendatangi rumah Siro. Namun, Siro ternyata pergi mencari pakan ternak.

Saat petugas vaksinasi bergerak ke Dusun Kedungwaru, mereka bertemu dengan Siro yang sedang mengendarai motor.

"Jadi ya sekalian saja divaksin di situ dan tanpa unsur pemaksaan, karena dia aslinya bersedia untuk divaksin," kata Hartono.

Peristiwa itu sempat diabadikan perangkat desa setempat. Hartono menyebut, saat direkam oleh perangkat desa, Siro justru tersenyum.

"Kemarin itu sempat di video sama rekan-rekan perangkat, dan dia mau, malah senyum-senyum," kata Hartono.

Halaman:


Terkini Lainnya

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Gali Tanah untuk Bangun Rumah, Seorang Pekerja Temukan Mortir

Regional
Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Serunya Nonton Indonesia Vs Korsel di Pasar Pagi, Pedagang Fokus ke Jualan dan Sepak Bola

Regional
Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com