Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tambah 350 Kasus Positif Covid-19 di Nganjuk, 13 Pasien Sembuh

Kompas.com - 14/07/2021, 23:57 WIB
Usman Hadi ,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

NGANJUK, KOMPAS.com – Kasus positif Covid-19 di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, terus bertambah. Tambahan kasus positif Covid-19 hari ini merupakan yang tertinggi selama pandemi.

Berdasarkan pendataan yang dilakukan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Nganjuk, ada 350 pasien positif Covid-19 baru hari ini.

Baca juga: GOR Indoor GBT hingga Lapangan Kalibokor Surabaya Jadi RS Darurat Covid-19

“Hari ini ada penambahan 350 orang konfirmasi, sembuh 13 orang, dan meninggal empat orang,” kata juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Nganjuk, dr Hendriyanto, Rabu (14/7/2021).

Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi menjelaskan, tambahan kasus positif Covid-19 di Nganjuk selalu di atas 100 orang.

Hal ini menjadi perhatian serius Pemkab Nganjuk.

“Karena sekali lagi, di Nganjuk ini juga luar biasa, tiap hari (penambahan) 100 lebih,” jelas Marhaen.

Menurut Marhaen, tambahan kasus positif Covid-19 merupakan sebuah alarm. Terlebih, masih banyak warga yang tak percaya keberadaan virus corona.

“Banyak juga masyarakat yang belum yakin Covid-19 itu ada. Akhirnya apa? Ya agak ceroboh,” katanya.

Marhaen melanjutkan, kasus Covid-19 di Pulau Jawa-Bali saat ini dalam kondisi darurat. Masyarakat, termasuk warga Nganjuk, diminta berhati-hati dan menaati PPKM darurat.

“Dan sekarang ini juga varian delta ini juga cepat sekali, dan yang kedua juga orang kalau kena Covid-19 kondisinya komorbid banyak yang meninggal dan seterusnya,” paparnya.

Untuk itu, Marhaen mengimbau kalangan muda untuk tak bersalaman dengan kiai sepuh di wilayahnya. Sebab, banyak kiai sepuh yang meninggal dunia akhir-akhir ini.

Baca juga: Stok Obat Menipis, Plt Bupati Nganjuk: Setiap Hari Kita Juga Deg-degan gara-gara Oksigen

“Karena apa? Yang agak repot itu yang OTG, OTG kelihatannya sehat, sehat semuanya apalagi yang muda-muda, pikirnya tidak ada apa-apa. Tapi ini bisa menulari pada orang lain,” sebutnya.

“Maka dari itu, tolong yuk kita bersama-sama (patuhi) protokol kesehatan, pakai masker, kalau sekarang ini masker tidak bisa hanya satu, harus dua atau tiga,” jelas Marhaen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Kecewanya Ibu Kristianie, Anaknya Mendadak Dicoret dari Seleksi Paskibraka Nasional meski Raih Nilai Tertinggi

Kecewanya Ibu Kristianie, Anaknya Mendadak Dicoret dari Seleksi Paskibraka Nasional meski Raih Nilai Tertinggi

Regional
[POPULER NUSANTARA] Warga Sukolilo Pati Takut Motornya Diangkut Polisi | Densus 88 Geledah Rumah Tukang Bubur

[POPULER NUSANTARA] Warga Sukolilo Pati Takut Motornya Diangkut Polisi | Densus 88 Geledah Rumah Tukang Bubur

Regional
Sama-sama Olahan Daging Kambing, Apa Beda Gulai, Tongseng dan Tengkleng?

Sama-sama Olahan Daging Kambing, Apa Beda Gulai, Tongseng dan Tengkleng?

Regional
Bukit Batas di Kalimantan Selatan: Daya Tarik, Biaya, dan Cara Menuju

Bukit Batas di Kalimantan Selatan: Daya Tarik, Biaya, dan Cara Menuju

Regional
Kapal Bermuatan 70 Ton Kayu Ilegal Ditangkap di Perairan Kepulauan Meranti Riau

Kapal Bermuatan 70 Ton Kayu Ilegal Ditangkap di Perairan Kepulauan Meranti Riau

Regional
Gecok Kambing, Kuliner Khas Semarang Berbumbu Rempah

Gecok Kambing, Kuliner Khas Semarang Berbumbu Rempah

Regional
1 Prajurit TNI Gugur Ditembak KKB di Puncak

1 Prajurit TNI Gugur Ditembak KKB di Puncak

Regional
Gempa M 5,7 Guncang Pulau Doi

Gempa M 5,7 Guncang Pulau Doi

Regional
Tersangka Pengeroyok Bos Rental di Sukolilo Pati Bertambah Jadi 10 Orang

Tersangka Pengeroyok Bos Rental di Sukolilo Pati Bertambah Jadi 10 Orang

Regional
3 Kecamatan di Pati Jadi Target Operasi Kendaraan Bodong, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

3 Kecamatan di Pati Jadi Target Operasi Kendaraan Bodong, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

Regional
Jelang Idul Adha, Sejumlah Hewan Kurban di Jateng Terjangkit Diare dan Cacar

Jelang Idul Adha, Sejumlah Hewan Kurban di Jateng Terjangkit Diare dan Cacar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com