Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Warga Sukolilo Pati Takut Motornya Diangkut Polisi | Densus 88 Geledah Rumah Tukang Bubur

Kompas.com - 16/06/2024, 05:00 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Kasus pengeroyokan bos rental di Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah (Jateng), masih terus bergulir.

Terbaru, polisi menggelar operasi serentak di sejumlah ruas jalan dan tempat jual-beli kendaraan di wilayah tersebut.

Hasilnya, puluhan kendaraan bermotor yang tidak dilengkapi surat alias bodong diangkut oleh pihak kepolisian.

Sementara itu, Tim Densus 88 Anti-teror Mabes Polri menggeledah rumah warga di Kampung Kamojing Barat, Desa Kamojing, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat (Jabar), Sabtu (15/6/2024).

Dari pantauan di lapangan, tampak sejumlah polisi melakukan penjagaan di gang Kampung Kamojing.

Selain itu, dari jarak sekitar 50 meter, terlihat sejumlah polisi berpakaian preman dan polisi bersenjata lengkap hilir mudik dari salah satu rumah di wilayah tersebut.

Kedua berita itu beserta tiga informasi lainnya mendapat sorotan dari para pembaca Kompas.com, pada Sabtu (15/6/2024).

Berikut ini 5 artikel Populer Nusantara selengkapnya:

1. Kendaraan bodong di Pati

Warga Sukolilo, Wati (27) mengaku keluarganya kaget saat mendengar kabar soal operasi yang digelar polisi secara serentak di sejumlah ruas jalan dan tempat jual-beli sepeda motor.

"Yang kaget orang tua karena ada (kendaraannya) yang pedotan (surat tidak lengkap)," kata Wati saat dikonfirmasi kompas.com, Sabtu (15/6/2024).

Selain itu, dia mengatakan, siswa SMP yang biasanya mengendarai sepeda motor untuk pergi ke sekolah juga takut kendaraannya diangkut oleh pihak kepolisian.

"Yang terganggu anak-anak sekolah. Biasanya mereka pakai sepeda motor pedotan. Akhirnya sekarang ada yang tidak bisa bawa motor kalau berangkat sekolah," ujar Wati.

Baca selengkapnya: Kendaraan Bodong di Sukolilo Pati, Warga Sebut Ada yang Takut Motornya Ikut Diangkut Polisi

2. Penggeledahan rumah di Cikampek

Aparat kepolisian berjaga di gang saat penangkapan terduga teroris di Kampung Kamojing, Desa Kamojing, Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2024).KOMPAS.COM/FARIDA Aparat kepolisian berjaga di gang saat penangkapan terduga teroris di Kampung Kamojing, Desa Kamojing, Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2024).

Ketua RW 05 Kampung Kapojing, Rawan, membenarkan soal adanya penggeledahan yang dilakukan oleh Densus 88 anti-teror.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com