Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Covid-19 di Bangka Belitung Terus Naik, Ini Penyebabnya

Kompas.com - 30/06/2021, 17:46 WIB
Heru Dahnur ,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

BANGKA, KOMPAS.com - Jumlah penderita Covid-19 di Kepulauan Bangka Belitung pada 29 Juni 2021 tercatat mengalami penambahan sebanyak 88 orang.

Secara kumulatif sejak 1 Juni 2021, terjadi penambahan sebanyak 2.737 orang atau naik 13,01 persen.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kepulauan Bangka Belitung, Andi Budi Prayitno mengatakan, bertambahnya angka penularan masih disebabkan tingginya mobilitas warga di tempat umum atau fasilitas publik.

Baca juga: Stok Vaksin di Bangka Belitung Kini 4.843 Vial, Ini Rincian yang Sudah Direalisasikan

Mobilitas tersebut tidak dibarengi dengan pelaksanaan protokol kesehatan (Prokes) yang ketat.

"Mobilitas warga ini untuk berbagai keperluan, mulai dari kegiatan ekonomi, keagamaan hingga rekreasi yang tidak disiplin melaksanakan prokes," ujar Andi dalam keterangan tertulis, Rabu (30/6/2021).

Andi menuturkan, petugas lintas sektor telah berulang kali mengingatkan dan mengedukasi langsung pada masyarakat, bahwa pencegahan pandemi yang paling mudah dan murah adalah melaksanakan prokes.

Baca juga: Di Bangka Belitung, Pasien Covid-19 Laki-laki Lebih Banyak yang Meninggal

Namun implementasi sehari-hari masih jauh dari harapan.

"Angka harian kepatuhan memakai masker 62,1 persen dari 88,75 persen rerata nasional, berada di urutan ke-5 terendah se Indonesia. Sedangkan kepatuhan menjaga jarak dan menghindari kerumunan 67,5 persen dari 87,03 persen di urutan ke-8 terendah," ungkap Andi.

Di sisi lain, Andi mengatakan, jika penambahan kasus juga dibarengi dengan angka kesembuhan yang cukup signifikan.

Dari total terkonfirmasi positif sebanyak 21.033 orang, lalu sebanyak 19.787 orang telah dinyatakan sembuh atau selesai isolasi.

Sisanya, 919 orang dalam perawatan dan 327 orang meninggal dunia.

Terus lakukan upaya

Sebagai langkah pencegahan, Satgas Covid-19 Kepulauan Bangka Belitung masih berpedoman pada Instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 14/2021 tentang Perpanjangan PPKM Berbasis Mikro dan Mengoptimalkan Posko Penanganan Covid-19 di tingkat desa dan kelurahan.

Kemudian arahan Presiden yang menginstruksikan kepada Gubernur dan Bupati/Wali kota agar kebijakan pemberlakuan PPKM berbasis mikro diperpanjang dan lebih mengoptimalkan Pos Komando (Posko) desa dan kelurahan.

Ada pun pemberlakuan PPKM Mikro diperpanjang sejak 22 Juni sampai dengan 5 Juli 2021.

Selain itu, ada program vaksinasi massal yang kini telah menjangkau 215.305 sasaran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Kecewa Tuntutan Turunkan UKT Belum Terpenuhi, Mahasiswa Unsoed Lepas Jaket Almamater

Regional
Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Polda Aceh Tangkap 2 Pembawa Gading Gajah di Pidie

Regional
Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Ketahuan Curi Motor, Seorang Residivis Ditelanjangi dan Ditandu Warga Saat Sembunyi di Sungai

Regional
Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Pemburu Badak Jawa di TNUK, Jual Cula Seharga Rp 525 Juta

Regional
Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Aksi Bejat 3 Pria Paksa Siswi SMP Hubungan Badan dengan Pacar dan Ikut Perkosa Korban

Regional
Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Bunuh 6 Badak Jawa di TNUK, Polda Banten Tangkap 1 Pemburu, 5 Buron

Regional
10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

10 Kuliner Salatiga yang Legendaris, Ada Enting-enting Gepuk

Regional
Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Curi Sepeda Motor Petani, 2 Pria di Sumba Timur Ditangkap Polisi

Regional
Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Kapolda Riau: Tak Ada lagi yang Namanya Kampung Narkoba, Sikat Habis Itu

Regional
Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Saksikan Pertandingan Timnas U-23 Lawan Korsel, Ibunda Pratama Arhan Mengaku Senam Jantung

Regional
Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Kisah Ernando Ari, Dididik ala Militer hingga Jadi Kiper Jagoan Timnas Indonesia

Regional
Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Tak Berizin, Aktivitas Pengerukan Pasir oleh PT LIS di Lamongan Dihentikan

Regional
Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dilempar Pisau oleh Oknum Polisi

Regional
Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Regional
Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com