Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Fakta Tiang Penyangga Proyek Tol BORR Ambruk, Pekerja Luka-luka hingga Puslabfor Mabes Polri Ikut Investigasi

Kompas.com - 12/07/2019, 17:42 WIB
Candra Setia Budi

Editor

Kapolsek Tanah Sareal Kompol Syarief Samsu mengatakan, peristiwa itu terjadi pada saat sejumlah pekerja proyek sedang melakukan pengecoran tiang penyangga di P 109. 

"Tidak ada korban jiwa. Tapi tidak menutup kemungkinan masih adanya korban dari warga yang melintas atau pekerja lainnya," kata Syarief, Rabu.

Syarief menjelaskan, saat ini kedua korban yang mengalami luka-luka sudah dibawa ke Rumah Sakit Hermina Bogor untuk mendapat perawatan.

"Saat ini kejadian sudah dimonitor dan dilakukan identifikasi untuk penyelidikan lebih lanjut," sebutnya.

Baca juga: Ini Penyebab Ambruknya Tiang Penyangga di Proyek Tol BORR Seksi 3A

4. Aktivitas dihentikan

PT Marga Sarana Jabar selaku kontraktor proyek Tol Bogor Outer Ring Road Seksi III A angkat suara soal insiden ambruknya tiang penyangga yang melukai dua pekerja, Rabu (10/7/2019).

Direktur Utama PT Marga Sarana Jabar Hendro Atmojo mengatakan, dengan adanya kejadian itu, pihaknya memutuskan menghentikan seluruh aktivitas pengerjaan hari ini hingga ada keputusan dari Komite Keselamatan Konstruksi.

"Kami sudah perintahkan untuk menghentikan seluruh kegiatan proyek hari ini. Sekaligus kami akan melakukan evaluasi bersama kontraktor dan konsultan terhadap metode pelaksanaannya," ujar Hendro, lewat siaran pers yang diterima, Rabu.

Baca juga: Pemasangan Tiang Tol Becakayu Selesai, Ada Perubahan Arus Lalin di Caman Bekasi

5. Akan evaluasi

IlustrasiFREEPIK/engin akyurt Ilustrasi

Hendro mengatakan, pihaknya akan melakukan evaluasi terkait metode pelaksanaan proyek secara menyeluruh bersama kontraktor PT PP (Persero) Tbk dan konsultan PT Indec KSO agar kejadian yang sama tidak terjadi di waktu mendatang.

"Jasa Marga dan PT MSJ memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi akibat kejadian ini. Kami akan terus melakukan tindakan preventif dan korektif dengan tetap mengedepankan unsur-unsur keselamatan dan kesehatan kerja (K3) serta evaluasi untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan," ujarnya.

Di lokasi, pihaknya bekerja sama dengan pihak kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas dengan mengalihkan kendaraan yang menuju arah Parung dialihkan ke Simpang Yasmin, lalu ke Simpang Semplak.

Baca juga: Tiang Tol BORR Ambruk, Ini Kata Kontraktor

6. KKJT lakukan investigasi

Ilustrasi bangunan rubuhKompas/Adi Sucipto Ilustrasi bangunan rubuh

Komite Keselamatan Jembatan dan Terowongan (KKJT) akan menginvestigasi kasus ambruknya salah satu tiang penyangga atau pier head dalam proyek pengerjaan jalan tol Bogor Outer Ring Road (BORR) seksi 3A.

Salah satu petugas KKJT, Lazuardi mengatakan, sejauh ini pihaknya masih belum bisa menyimpulkan penyebab pasti ambruknya tiang penyangga itu apakah ada unsur kesalahan kontruksi atau kelalaian dari pekerja (human error).

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com