SUMEDANG, KOMPAS.com - Aktivis dan sejumlah organisasi kemahasiswaan di wilayah Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat berkumpul, Senin (27/5/2019) malam.
Para mahasiswa meminta agar masyarakat khususnya mahasiswa untuk tetap menjaga persatuan pascapemilu 2019.
Organisasi kemahasiswaan yang hadir di antaranya HMI Cabang Jatinangor-Sumedang, GMKI Cabang Sumedang, GMNI Cabang Sumedang, KAMMI Cabang Sumedang, GMNI Cabang Sumedang, hingga KEMA Unpad Jatinangor.
Ketua HMI Cabang Jatinangor-Sumedang Gian Egia Bernanto mengatakan, pascaaksi unjuk rasa 22 Mei, penting kembali merajut persatuan dengan kembali merekatkan silaturahim antarelemen bangsa.
Sebab, di era digital dengan berbagai kemudahan berkomunikasi dan terbukanya akses informasi melalui media sosial rentan disalahgunakan untuk penyebaran informasi tidak benar atau hoaks.
"Silaturahmi ini untuk memupuk jalinan silaturahmi, khususnya antarmahasiswa di Sumedang ini. Sebagai mahasiswa tentunya harus tetap kritis, namun harus pula tetap berpikir jernih menyikapi situasi pascapemilu 2019," ujarnya kepada Kompas..com usai kegiatan silaturahmi antarorganisasi mahasiswa bersama jajaran Polres Sumedang di Cafe Ngopi Doeloe di Jalan Raya Ir Soekarno, Jatinangor, Sumedang, Senin malam.
Baca juga: PLT Gubernur Aceh Imbau Warganya Tak Lakukan Tindakan Inkonstitusional Pascapemilu 2019
Di tempat yang sama, Ketua GMKI Nugraha Herianto Pangihutan Sinaga menambahkan, penting untuk tetap menjaga persatuan pascapemilu 2019.
Mahasiwa Fisip Unpad ini menuturkan, pascapemilu jangan lagi ada kubu-kubuan.
"Pascapemilu ini jangan lagi ada 01, 02, tapi 03, jaga persatuan. Semua pihak tetap legowo dengan hasil pemilu," tuturnya.
Herianto menjelaskan, sebagai mahasiswa harus tetap berpikir jernih, tidak terpancing isu ataupun informasi-informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.