Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Nyeleneh Para Caleg Tarik Perhatian Warga, Foto Terbalik hingga Pasang Banner dengan Foto Separuh Badan

Kompas.com - 08/04/2019, 23:07 WIB
M Agus Fauzul Hakim,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

KEDIRI, KOMPAS.com- Seorang calon anggota legislatif (Caleg) dari Partai Hanura, Sonny Ariwibowo, melakukan sesuatu yang tak lazim dilakukan caleg lainnya.

Caleg untuk Dapil 1 DPRD Kota Kediri ini tampil beda dengan memasang foto diri dalam keadaan terbalik dengan tulisan 'siap jungkir balik demi rakyat'.

Sonny menjelaskan sejumlah alasan foto diri di bannernya itu dipasang terbalik. Pertama, pada surat suara nanti hanya terdapat tulisan nama tanpa foto. Oleh sebab itu dia berpikir bagaimana masyarakat mengenali namanya.

Sehingga dia memasang foto terbalik untuk menarik perhatian masyarakat.

"Dengan membuat banner yang nyeleneh, otomatis memancing orang untuk memperhatikannya," ujar Sonny, Senin (8/4/2019).

Baca juga: Kisah Eha Soleha, Penjual Kopi Keliling di Pasar yang Jadi Caleg DPRD

Selanjutnya, kata Sonny, foto terbalik itu juga bermakna jungkir balik. Sudah selayaknya dan bahkan wajib bagi seorang wakil rakyat jungkir balik atau bekerja maksimal untuk melayani masyarakat.

Sonny mengatakan, terbalik itu juga bisa dimaknai melihat dari bawah. Caleg dengan latar belakang pengacara ini mempunyai makna filosofis agar senantiasa mengingat rakyat sebagai konstituennya dan mampu mengangkat harkat, derajat, serta martabat mereka.

"Kewajiban dewan untuk menyetarakan derajat," Sonny menambahkan.

Dia sudah menyiapkan program kerja dan siap jungkir balik merealisasikannya. Prioritasnya adalah pemberdayaan bagi kalangan milenial untuk kemandirian ekonomi dan kesiapan menyambut tantangan masa depan.

Caleg kelahiran 1971 ini mengungkapkan, dia maju menjadi caleg adalah amanat rakyat yang selama ini terus mendukung dan mendorongnya.

"Mereka mendorong agar ada dewan yang benar-benar pro rakyat." ujarnya.

Baliho bergambar Rahmad caleg PSI Kota Kediri, Jawa Timur, yang sengaja dipasang dengan gambar muka separuh.KOMPAS.com/M.AGUS FAUZUL HAKIM Baliho bergambar Rahmad caleg PSI Kota Kediri, Jawa Timur, yang sengaja dipasang dengan gambar muka separuh.

Selain banner dengan foto terbalik itu, rupanya juga ada banner yang tak kalah kreatif. Yakni memasang banner dengan wajah separuh.

Banner itu milik Rahmad Akbar Caleg Partai PSI Dapil 1 Kota Kediri.

Rahmad mengatakan, ada makna khusus dari caranya itu. Pertama, itu bagian dari strategi kampanye curi perhatian dengan tampil beda dari gambar baliho-baliho caleg lainnya. Outputnya agar dibicarakan orang karena menarik perhatian.

Alasan yang kedua adalah bagian dari kejujurannya kepada masyarakat bahwa setelah menduduki jabatan sebagai wakil rakyat, dia akan membagi waktunya untuk dua hal, yakni separuh untuk masyarakat dan separuhnya tetap untuk keluarganya.

"Ini agak lebay tapi memang kenyataan. Ndak mungkin kita full 100 pesen ke suatu apapun, pasti kurang separuh. Makanya gambarku separuh." Katanya, dalam suatu kesempatan sebelumnya.

Baca juga: Kisah Pasutri Jadi Caleg Beda Dukungan Capres, Klaim Kecempret hingga Usung Koalisi Cinta Indonesia

Rahmad mengusung program-program yang bermuara pada antikorupsi dan antiintoleransi sebagaimana nafas pergerakan Partai PSI. Hal-hal prioritas misalnya mengayomi dan memberi wadah bagi anak-anak muda dan pelestarian budaya berkenaan dengan Kediri sebagai kota sejarah.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com