Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Surya Paloh Yakin Jokowi-Ma'ruf Menang, Salah Satu Lumbungnya Jateng

Kompas.com - 11/11/2018, 20:37 WIB
Labib Zamani,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KARANGANYAR, KOMPAS.com - Partai Nasdem menargetkan 80 persen kemenangan untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo - Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019.

Menurut Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, target tersebut realistis dan optimistis bisa dicapai.

Ia mengatakan, untuk mencapai kemenangan itu, Jawa Tengah menjadi salah satu lumbung suara bagi pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin.

"Mengenai capres kita, Pak Jokowi-Ma'ruf Amin ini, saya yakin memang harus andalannya Jawa Tengah, dong. Jadi, itu logis saja," ujar Surya di De Tjolomadoe Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu (11/11/2018).

Baca juga: Surya Paloh Optimistis 100 Kursi Nasdem di DPR, tetapi Ini Syaratnya

Ia percaya pemilih di Jawa Tengah menggunakan hak pilihnya untuk memilih Jokowi-Ma'ruf Amin.

"Bahwasannya saya yakin dan percaya masyarakat dan rakyat Jawa Tengah akan memberikan mayoritas suaranya pada capres nomor satu ini," kata dia.

Jika target 80 persen suara tidak tercapai, kata dia, setidaknya angka 70 persen sudah cukup baik.

"Tujuh puluh persen saja juga bagus, ya kan. Ada variabel di sana antara 80 dan 70. Ambil tengah-tengahnya juga bagus. Kan nggak ada masalah itu," kata Paloh.

Ia juga menyatakan optimistis pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin akan mendapatkan kemenangan signifikan pada Pilpres 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com