Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Senin Dini Hari, KPU Mimika Baru Selesaikan Pleno Hasil Pilkada Papua

Kompas.com - 09/07/2018, 05:34 WIB
Kontributor Kompas TV Timika, Irsul Panca Aditra,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

TIMIKA, KOMPAS.com - Hingga Senin (9/7/2018) dini hari, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mimika baru menyelesaikan penetapan rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur (pilkada) Papua

Rapat pleno perhitungan tersebut digelar di Gedung Eme Neme Yauware, Jalan Budi Utomo, Kota Timika, Papua, sejak Minggu (8/7/2018) malam.

Keterlambatan pleno penetapan rekapitulasi suara tingkat kabupaten ini dikarenakan hingga Minggu sore masih ada satu PPD yang baru menyelesaikan rekapitulasi tingkat distrik, yaitu PPD Mimika Baru.

Meski mengalami keterlambatan, namun pleno rekapitulasi yang dihadiri empat komisioner KPU Mimika dan Bawaslu Papua selaku Panwaslu Mimika, serta saksi dari dua pasangan calon yakni, pasangan petahana nomor urut satu Lukas Enembe-Klemen Tinal, dan nomor urut dua pasangan Jhon Wempi Wetipo-Habel Melkias Suwae berjalan alot.

Baca juga: Rekapitulasi KPU, Ali Mazi-Lukman Abunawas Menang di Pilkada Sultra

Dari hasil pleno tersebut, pasangan petahana Lukas Enembe-Klemen Tinal (Lukmen) unggul dengan perolohen 117.371 suara. Pasangan ini diusung oleh Demokrat, PKS, PPP, PKPI, PAN, NasDem, PKB, Hanura, dan Golkar. 

Sedangkan Jhon Wempi Wetipo-Habel Melkias Suwae memperoleh 61.441 suara. Pasangan ini diusung oleh PDI-P dan Gerindra.

Dari 18 distrik yang ada di Mimika, pasangan Lukas Enembe-Klemen Tinal unggul di 12 distrik. Diantaranya, Distrik Mimika Baru, Tembagapura, Hoya, Jita, Alama, Wania, Iwaka, Kuala Kencana, Kwamki Narama, Amar, Agimuga.

Sementara pasangan Jhon Wempi Wetipo-Habel Melkias Suwae (JWW-HMS) unggul di enam distrik. Diantaranya, Distrik Mimika Barat, Mimika Timur, Mimika Barat Jauh, Mimika Timur Jauh, Mimika Barat Tengah dan Mimika Tengah.

"Dengan hasil ini, maka rapat pleno terbuka penetapan rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur Papua saya tutup," ucap Ketua KPU Mimika Yoel Luis Rumaikewi.

Baca juga: Rekapitulasi KPU, Sutarmidji-Ria Norsan Unggul di Pilkada Kalbar

Sementara untuk Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada serentak di Mimika 2018 sebanyak 233.125 jiwa terdiri dari laki-laki 129.882 jiwa dan perempuan 103.243 jiwa. Dengan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebanyak 650 yang tersebar di 152 kampung/kelurahan dari 18 distrik/kecamatan di Kabupaten Mimika.

Kompas TV Setelah pencarian selama 4 hari, Brigadir Sinton Karabek yang turut diserang kelompok kriminal bersenjata di Papua ditemukan tewas.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com