Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Percekcokan Berakhir Duel, Satu Tewas, Satu Kritis

Kompas.com - 24/01/2018, 14:44 WIB
Abdul Haq

Penulis

BULUKUMBA, KOMPAS.comDuel dua pria di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, mengakibatkan satu tewas dan satu lainnya kritis.

Polisi mengamankan dua bilah badik yang digunakan pelaku saat berduel di lokasi. Peristiwa yang terjadi di Dusun Batumenteng, Desa Sengkatellu, Kecamatan Kajang, Selasa (23/1/2018) pukul 22.30 Wita, ini mencekam. 

Duel maut antara R alias Kallong (40) dan BS (33) terjadi saat keduanya berpapasan di jalan. Keduanya yang tengah berselisih kemudian cekcok dan berduel menggunakan senjata tajam. 

"Dugaan akibat dendam lama sebab sebelumnya antara korban dan pelaku terlibat perselisihan," kata Kapolres Bulukumba AKBP Anggi Naulifar Siregar, Rabu (24/1/2018).

(Baca juga: Pria Ini Tewas Ditikam Pria Bertopeng di Depan Rumah Jabatan Bupati Belu )

Akibat dari peristiwa ini, Kallong tewas di tempat kejadian. Kallong mengalami dua luka tikaman di bagian perut dan telah dimakamkan pihak keluarga di Dusun Lembang Kahu, Desa Bontobaji, Kecamatan Kajang.

Sementara kondisi BS masih kritis di RSUD Sultan Daeng Raja Bulukumba. Ia mengalami luka tikaman badik di perut dan lengan. 

"Satu meninggal dunia dan satu masih dalam perawatan medis, dan kasus ini masih dalam penyelidikan" kata Anggi Naulifar Siregar.

Kompas TV Sebelumnya, Musakkir sempat dimasukkan ke rumah sakit sebelum dinyatakan meninggal.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com