Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/05/2015, 12:33 WIB
Kontributor Kediri, M Agus Fauzul Hakim

Penulis


KEDIRI, KOMPAS.com — Pasca-penemuan beras plastik di Bekasi, pengecekan beras juga dilakukan di sejumlah pasar tradisional di Kota Kediri, Jawa Timur, Jumat (22/5/2015). Petugas gabungan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Kesehatan, Bulog Divre Kediri, serta Dinas Pertanian bahkan kepolisian itu melakukan pengecekan di Pasar Pahing maupun Pasar Setono Betek.

Petugas tidak hanya memantau kondisi fisik beras, tetapi juga melakukan pengecekan dengan metode merendam beras ke dalam air. Perendaman beberapa saat itu untuk melihat apakah biji beras tetap tenggelam atau mengambang.

"Kalau mengambang, patut dicurigai beras bermasalah. Sebab, beras yang baik akan senantiasa tenggelam," kata Yetty Sisworini, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Kota Kediri, saat menjelaskan kepada pedagang.

Penjelasan lebih lanjut, beras yang baik mempunyai bentuk biji yang memanjang dengan titik putih dan ujung yang tidak sempurna karena titik tumbuh. Sementara beras plastik, kata dia, di antaranya berbentuk panjang sempurna dengan warna yang mengilap.

"Masyarakat harus benar-benar mewaspadainya," imbuhnya.

Sunarti, salah seorang pedagang, mengaku hafal betul jenis-jenis beras yang baik karena pengalamannya yang mumpuni berjualan beras. Pedagang asal Pasar Pahing ini mengaku telah berdagang beras sejak kelas IV SD kala membantu orangtuanya.

"Lagian orang berdagang itu prinsipnya jujur. Kalau jujur, pembeli pasti kembali datang untuk belanja," kata Sunarti.

Sementara keterlibatan pihak kepolisian dalam pengawasan itu karena penjualan beras plastik merupakan tindakan yang melanggar hukum sehingga para pihak yang terlibat dalam perbuatan itu dapat dikenakan tindakan hukum lebih lanjut.

"Sesuai Pasal 136 Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2012 tentang Pangan, jika melanggar, pasti ada penindakan hukumnya," kata Ajun Komisaris I Made Yogi Kasatreskrim Polres Kediri Kota.

Sebelumnya, petugas gabungan itu juga melakukan pengecekan ketersediaan beras dengan mendatangi gudang penyimpanan beras milik Bulog maupun industri beras kemasan, Rabu (20/5/2015). Sebagaimana hasil pengecekan saat itu yang nihil temuan, pemeriksaan hari ini juga tanpa hasil. Tidak diketemukan beras plastik yang beredar di pasar.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Hadiri Pelantikan Ketua KONI Kalteng, Gubernur Sugianto Harap Prestasi PON Meningkat

Hadiri Pelantikan Ketua KONI Kalteng, Gubernur Sugianto Harap Prestasi PON Meningkat

Regional
Matangkan Pengadaan Lahan Tol Serpong-Balaraja, DPRKP Banten Gelar Konsultasi Publik

Matangkan Pengadaan Lahan Tol Serpong-Balaraja, DPRKP Banten Gelar Konsultasi Publik

Regional
Atasi Ketimpangan Sosial, Bupati Bandung Sarankan Pemerintah Berlakukan Mandatory Spending

Atasi Ketimpangan Sosial, Bupati Bandung Sarankan Pemerintah Berlakukan Mandatory Spending

Regional
Lewat 'Gubug Sinau', Dompet Dhuafa Hadirkan Wadah Mengaji bagi Lansia

Lewat "Gubug Sinau", Dompet Dhuafa Hadirkan Wadah Mengaji bagi Lansia

Regional
Kemendikbud Ristek Tindak Lanjuti Pendirian Politeknik Murakata, Wabup HST: Kami Siap Dukung Anggaran dan Kebijakan

Kemendikbud Ristek Tindak Lanjuti Pendirian Politeknik Murakata, Wabup HST: Kami Siap Dukung Anggaran dan Kebijakan

Regional
Sing Along Bareng Radja Band Guncang Festival Cisadane Kota Tangerang 2023

Sing Along Bareng Radja Band Guncang Festival Cisadane Kota Tangerang 2023

Regional
Festival Cisadane 2023 Bangkitkan Perekonomian Kota Tangerang, Okupansi Hotel Berhasil Tembus 80 Persen

Festival Cisadane 2023 Bangkitkan Perekonomian Kota Tangerang, Okupansi Hotel Berhasil Tembus 80 Persen

Regional
Jembrana Kembali Raih Penghargaan Kabupaten Sehat, Bupati Tamba: Ini Kerja Keras Bersama

Jembrana Kembali Raih Penghargaan Kabupaten Sehat, Bupati Tamba: Ini Kerja Keras Bersama

Regional
Raih 2 Gelar Juara, Kota Tangerang Dominasi Ajang Tangerang Open National Yoga Asana 2023

Raih 2 Gelar Juara, Kota Tangerang Dominasi Ajang Tangerang Open National Yoga Asana 2023

Regional
Peringati HGN, Pemkot Tangerang Santuni 1.000 Anak Yatim

Peringati HGN, Pemkot Tangerang Santuni 1.000 Anak Yatim

Regional
Tanam Pohon Bersama PLN, Walkot Arief Minta Masyarakat Jaga Lingkungan dan Hemat Listrik

Tanam Pohon Bersama PLN, Walkot Arief Minta Masyarakat Jaga Lingkungan dan Hemat Listrik

Regional
Gubernur Sabran Yakin Tambak Udang di Kalteng Tingkatkan PAD dan Jadi Komoditas Ekspor Andalan

Gubernur Sabran Yakin Tambak Udang di Kalteng Tingkatkan PAD dan Jadi Komoditas Ekspor Andalan

Regional
Festival Teluk Tamiyang 2023 Hadirkan Upacara Adat hingga Hiburan Rakyat

Festival Teluk Tamiyang 2023 Hadirkan Upacara Adat hingga Hiburan Rakyat

Regional
Gubernur Khofifah Launching ATM Samsat QRIS pada HUT Ke-61 Bapenda Jatim

Gubernur Khofifah Launching ATM Samsat QRIS pada HUT Ke-61 Bapenda Jatim

Regional
Wabup Rendi Ajak Masyarakat Kukar Meriahkan Koba Fest 2023, Ada Armada dan Kiki 'Pantura 4'

Wabup Rendi Ajak Masyarakat Kukar Meriahkan Koba Fest 2023, Ada Armada dan Kiki "Pantura 4"

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com