Salin Artikel

Pesan Hoaks Warga Tak Bermasker Didenda, Khofifah: Ada yang Tahu Penyebarnya?

Lewat akun Instagramnya, Khofifah dengan tegas menyebut pesan berantai yang beredar di grup WhatsApp tersebut adalah hoaks.

Khofifah mengaku tak pernah menginstruksikan petugas untuk menilang dan memberikan denda kepada warga yang tidak menaati protokol kesehatan.

"Saya pastikan pesan berantai ini hoaks parah. Saya tidak pernah menginstruksikan seperti pesan di atas. Ada yang tahu siapa pembuat dan penyebarnya?" ujar Khofifah.

Hal itu juga dikonfirmasi Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Pemprov Jatim, Benny Sampirwanto.

Benny mengatakan, dari penelusuran tim Kominfo Jatim, kabar tersebut hasil menjiplak unggahan Instagram Gubernur Jawa Barat @ridwankamil pada 14 Juli 2020.

"Tapi oleh penjiplaknya diedit. Kabar hoaks juga menyebar di Jawa Tengah," ujar Benny.(Kontributor Surabaya, Achmad Faizal)

https://regional.kompas.com/read/2020/07/19/07150021/pesan-hoaks-warga-tak-bermasker-didenda-khofifah--ada-yang-tahu-penyebarnya-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke