Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Larangan "Study Tour", Begini Respons Sejumlah Kepala Sekolah di Kota Semarang

Kompas.com - 16/05/2024, 18:08 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Imbauan untuk tidak melakukan kegiatan study tour ditanggapi serius oleh sejumlah sekolah di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng).

Kegiatan study tour menjadi perbincangan setelah terjadi kecelakaan maut rombongan siswa di Subang, Jawa Barat (Jabar) beberapa waktu lalu.

Kepala SDN Sendangmulyo 3 Semarang, Kuntari Endah Sarini setuju dengan pelarangan untuk melakukan study tour yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan Kota Semarang.

Baca juga: Menparekraf Sandiaga Uno Tak Setuju Study Tour Ditiadakan

"Kalau menurut saya kalau anjuran dari pemerintah itu, memang tidak usah dilakukan kami mendukung," jelas Kuntari saat dihubungi kompas.com, Kamis (16/5/2024).

Dia menjelaskan, program study tour memang sudah banyak dilakukan di sejumlah sekolah, terutama sekolah menengah ke atas.

"Untuk kami di tingkat sekolah dasar. Kalau di tingkat sekolah dasar itu outing class," ujar dia.

Dia menjelaskan, untuk kegiatan outing class berbeda dengan study tour karena diadakan di dalam kota dan dapat membantu pembelajaran anak didik.

"Dengan catatan bahwa pembelajaran di luar kelas bisa menunjang kurikulum sehingga aplikasinya bisa di luar kelas," kata Kuntari.

Menurutnya, yang menjadi permasalahan program study tour karena dilaksanakan di luar kota yang dapat menimbulkan risiko saat perjalanan.

"Mungkin dalan study tour itu juga ada unsur refreshing juga," imbuhnya.

Hal yang sama dikatakan, Kepala SDN Dadapsari Semarang, Siti Lestari. Menurutnya, seorang guru tupoksinya mengajar dan mendidik.

"Setuju (pelarangan study tour) karena guru tupoksinya mengajar dan mendidik," jelasnya.

Saat ini, lanjutnya, imbauan agar tidak melakukan study tour juga sudah disampaikan ke dewan guru.

"Karena imbauan juga baru diterima. Baru sampai guru," ujarnya.

Imbauan sudah disosialisasikan

Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang, Bambang Pramusinto mengatakan, imbauan agar tidak melakukan study tour sudah dilakukan jauh-jauh hari.

Halaman:


Terkini Lainnya

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Regional
Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Regional
'Long Weekend', Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

"Long Weekend", Kunjungan Wisatawan di Magelang Naik 5 Kali Lipat

Regional
Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Soal Pilkada Solo, Gusti Bhre: Masih Fokus Pura Mangkunegaran

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com