Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Video Mesum di Alun-alun Serang Banten, Polisi Minta Penerangan Ditambah

Kompas.com - 15/04/2024, 10:57 WIB
Rasyid Ridho,
Reni Susanti

Tim Redaksi

SERANG, KOMPAS.com - Sebuah video rekaman memperlihatkan aksi mesum sejoli di Alun-alun Kota Serang, Banten, viral di media sosial.

Salah satunya dibagikan pengguna Instagram @netizenserang, Minggu (14/4/2024).

Dalam video yang direkam salah seorang warga, terlihat pria dengan posisi berdiri dan si wanita duduk di bawah rimbunan pohon melakukan perbuatan mesum.

Baca juga: Curi dan Sebarkan Video Mesum Karyawati Bank di NTT, 2 Pemuda Terancam 12 Tahun Penjara

Aksi itu diduga dilakukan di dalam area Alun-alun Barat, Kota Serang.

"Sepasang muda-mudi terekam tengah asyik mesum di area publik sekitar Alun-alun Kota Serang," dikutip Kompas.com dari keterangan video di akun Instagram @netizenserang.

Kapolresta Serang Kota, Kombes Sofwan Hermanto, mengaku telah mengetahui video mesum yang viral di media sosial.

Baca juga: Dugaan Video Mesum Perangkat Desa di Area Parkir RS di Kebumen Viral

Saat ini, polisi sedang menelusuri dan menyelidiki video mesum tersebut.

"Terkait dengan yang viral, tentu kita akan melakukan pendalaman apakah ada perbuatan melawan hukum yang dilanggar. Kalau seandainya ada, maka tentu kami akan proses," kata Sofwan kepada wartawan melalui telepon, Minggu (14/4/2024).

"Jadi kita masih melakukan penyelidikan, jika menemukan apakah ada perbuatan melawan hukum atau tidak," sambung dia.

Sofwan mengungkapkan, kepolisian akan melakukan koordinasi dengan pemerintah Kota Serang untuk meminta menambah penerangan di sejumlah titik Alun-alun Kota Serang.

Permintaan itu untuk mencegah hal serupa dan tindak kejahatan lainnya terjadi.

"Kita akan dorong pemerintah untuk memberikan penerangan titik-titik (gelap), titik-titik yang bisa dimanfaatkan untuk melakukan perbuatan menyimpang," ujar Sofwan.

Sofwan pun meminta masyarakat untuk memanfaatkan alun-alun sebagaimana mestinya dan turut menjaganya.

"Supaya sama-sama menjaga alun-alun ini bersih dari tempat yang digunakan untuk penyimpangan, seperti yang dilakukan sepasang muda-mudi (dalam video), termasuk penyimpangan yang lain," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Regional
Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Regional
Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Regional
10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Menyalakan 'Flare' Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Menyalakan "Flare" Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Regional
Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Regional
Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi 'Online' Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi "Online" Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Regional
Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Regional
Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Regional
Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Regional
Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com