Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditangkap, Monyet yang Suka Ambil Pakaian Dalam Warga Banjarmasin

Kompas.com - 12/03/2024, 10:50 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Seekor monyet ditangkap Tim Animal Rescue Banjarmasin dari permukiman warga, Senin (11/3/2024) sore.

Beberapa hari terakhir, monyet tersebut meresahkan warga Jalan Tembus Mantuil Gang Sartika, Kelurahan Kelayan Selatan, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Humas Tim Animal Rescue Banjarmasin Andy Putra mengatakan, monyet itu sudah hampir sepekan berkeliaran di wilayah tersebut.

"Warga merasa resah karena monyet ini mengambil pakaian dalam warga, mulai dari BH hingga celana dalam, dan sampah-sampah juga dihamburkannya," ujarnya, Senin, dikutip dari Banjarmasin Post.

Baca juga: ITB Ungkap 3 Penyebab Monyet Berkeliaran di Bandung: Tanda Bencana Alam

Andi mengatakan, detik-detik monyet tersebut mengambil pakaian dalam sempat terekam video warga. Peristiwa itu terjadi pada Minggu (10/3/2024).

Menurut Andi, petugas Trantib Kelurahan Kelayan Selatan lantas melaporkan adanya monyet yang meresahkan itu kepada Tim Animal Rescue Banjarmasin.

Lalu, pada Senin, Tim Animal Rescue Banjarmasin mendatangi lokasi.

Setelah memburu selama dua jam, tim akhirnya berhasil menangkap monyet itu dengan cara dibius.

"Kami lumpuhkan dengan disumpit menggunakan peluru yang sudah diisi dengan obat bius," ucapnya.

Baca juga: ASN Singkawang Siksa Monyet, Videonya Dijual Rp 1 Juta ke Orang Luar Negeri


Seusai dilumpuhkan, monyet tersebut dievakuasi ke Kebun Binatang Mini Jahri Saleh, Banjarmasin.

"Kami evakuasi untuk ke kebun binatang untuk selanjutnya dilakukan penanganan oleh dokter hewan, dan mungkin nantinya akan dilepasliarkan ke habitatnya," ungkapnya.

Andi menilai, monyet tersebut tidak terlalu liar. Ia menduga, monyet itu merupakan hewan peliharaan yang terlepas.

"Karena di pinggangnya ada semacam bekas ikatan, jadi diperkirakan hewan peliharaan yang terlepas," tuturnya.

Baca juga: Masuk Permukiman Warga, Monyet Liar di Banyuwangi Gigit Bocah

Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Kerap Curi Pakaian Dalam Wanita, Monyet di Banjarmasin Ini Dilumpuhkan Dengan Peluru Bius

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Ungkap Kasus Wanita Tewas di Kampar, Ternyata Dibunuh Mantan Suaminya karena Perselingkuhan

Polisi Ungkap Kasus Wanita Tewas di Kampar, Ternyata Dibunuh Mantan Suaminya karena Perselingkuhan

Regional
Bangka Belitung Rekrut 235 Anggota PPK, Digaji Rp 2,5 Juta

Bangka Belitung Rekrut 235 Anggota PPK, Digaji Rp 2,5 Juta

Regional
Korupsi 200 Ton Beras, Eks Wali Kota Tual Ditahan Polisi

Korupsi 200 Ton Beras, Eks Wali Kota Tual Ditahan Polisi

Regional
Sekda Maluku Sadli Ie Ditunjuk Jadi Pj Gubernur, Gantikan Murad yang Habis Masa Jabatan

Sekda Maluku Sadli Ie Ditunjuk Jadi Pj Gubernur, Gantikan Murad yang Habis Masa Jabatan

Regional
Kapal Belum Masuk, Harga Bawang Putih di Ambon Tembus Rp 50.000 Per Kg

Kapal Belum Masuk, Harga Bawang Putih di Ambon Tembus Rp 50.000 Per Kg

Regional
Pemkot Magelang Punya Layanan Sedot Tinja, Berikut Tarif dan Cara Pakai Jasanya

Pemkot Magelang Punya Layanan Sedot Tinja, Berikut Tarif dan Cara Pakai Jasanya

Regional
Penembak Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Ditangkap

Penembak Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto Ditangkap

Regional
390 Kg Daging Celeng Diselundupkan ke Bekasi, Disembunyikan Dalam Truk Pengangkut Besi

390 Kg Daging Celeng Diselundupkan ke Bekasi, Disembunyikan Dalam Truk Pengangkut Besi

Regional
Kasus Adik Aniaya Kakak hingga Tewas di Klaten, Polisi: Tunggu Hasil Observasi

Kasus Adik Aniaya Kakak hingga Tewas di Klaten, Polisi: Tunggu Hasil Observasi

Regional
MGPA Beri Harga Khusus Tiket MotoGP Mandalika Selama Periode 'Early Bird'

MGPA Beri Harga Khusus Tiket MotoGP Mandalika Selama Periode "Early Bird"

Regional
Usung Luqman Hakim pada Pilkada Salatiga, PKB Buka Pendaftaran untuk Cari Wakilnya

Usung Luqman Hakim pada Pilkada Salatiga, PKB Buka Pendaftaran untuk Cari Wakilnya

Regional
Gempa M 4,7 di Boalemo Dipicu Aktivitas Lempeng Laut Sulawesi Utara

Gempa M 4,7 di Boalemo Dipicu Aktivitas Lempeng Laut Sulawesi Utara

Regional
Direktur PT Info Solusi Net Ditahan, 'Mark Up' Harga Langganan Internet Desa di Muba, Kerugian Negara Rp 27 Miliar

Direktur PT Info Solusi Net Ditahan, "Mark Up" Harga Langganan Internet Desa di Muba, Kerugian Negara Rp 27 Miliar

Regional
Mayat yang Ditemukan di Trotoar Simpang Sentul Bogor Diduga Korban Tawuran, Ditemukan Luka Sobek di Punggung

Mayat yang Ditemukan di Trotoar Simpang Sentul Bogor Diduga Korban Tawuran, Ditemukan Luka Sobek di Punggung

Regional
Pergerakan Tanah di Cianjur Meluas, 2 Kampung Diungsikan

Pergerakan Tanah di Cianjur Meluas, 2 Kampung Diungsikan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com