Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaki Rinjani Meninggal di Goa Susu

Kompas.com - 02/11/2023, 15:59 WIB
Idham Khalid,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LOMBOK UTARA, KOMPAS.com - MH (59), warga Desa Sukadana, Kecamatan Terara, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), dikabarkan meninggal dunia saat melakukan pendakian di Gunung Rinjani pada Selasa (31/10/2023).

Kepala Balai Taman Nasional Gunung Rinjani Dedy Asriady menerangkan, kronologi kejadian bermula saat korban bersama 10 rekannya pergi berziarah ke Goa Susu yang berada di Rinjani melalaui jalur Torean Utara pada Senin (30/10/2023).

"Korban merupakan rombongan pendaki pilgrim (peziarah) yang naik pada hari Senin tanggal 30 Oktober melalui pintu jalur wisata pendakian Senaru SPTN Wilayah I TNGR, dengan jumlah peserta rombongan sebanyak 11 orang," kata Dedy melalui keterangan tertulis, Kamis (2/11/2023).

Baca juga: 30 Hektar Hutan Gunung Rinjani Terbakar

Mendapat laporan tersebut, pihak TNGR langsung bergerak melakukan evakuasi menuju TKP pada Rabu (1/11/2023).

"Hari Rabu dini hari kami melakukan evakuasi langsung berangkat dengan jumlah personel tujuh orang porter dan satu orang tenaga medis," kata Dedy.

Baca juga: Seorang Pendaki di Gunung Rinjani Meninggal Diduga karena Kelelahan

Saat dievakuasi, posisi korban dalam kondisi terjepit di dalam Goa Susu tempat korban dan rekannya berziarah.

"Tim tiba di lokasi Goa Susu, dan mencoba untuk melakukan upaya evakuasi terhadap jenazah. Korban yang terjepit di dalam lubang sempit areal Goa Susu kesulitan untuk dapat mengeluarkan jenazah," kata Dedy.

Dedy menyebut, tujuh personel yang diberangkatkan ternyata tidak bisa mengeluarkan korban dari Goa Susu. Sehingga, pihaknya meminta pertolongan lagi kepada tim SAR Lombok Timur.

"Para tim menunggu bantuan dari tim SAR Lotim yang memiliki alat dan teknis untuk mengeluarkan jenazah. Tim SAR Lotim sampai di lokasi Goa Susu, dan langsung melakukan upaya mengeluarkan korban yang terjepit di dalam areal Goa Susu," kata Dedy.

Atas bantuan para pihak dan kerja sama seluruh tim, jenazah dapat dikeluarkan dan langsung dilakukan proses evakuasi menuju pintu jalur wisata pendakian Torean.

"Dan pada pagi ini (Kamis, 2 November 2023) tim evakuasi melaporkan bahwa korban sudah tiba di Puskesmas Senaru untuk dilakukan pemeriksaan dan selanjutnya dilaksanakan serah terima jenazah kepada pihak keluarga korban," kata Dedy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Regional
Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Regional
Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Regional
10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com