Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Sakit Hati karena Sering Di-"bully", Siswa SMA di Banjarmasin Tikam Teman Sekolahnya

Kompas.com - 01/08/2023, 06:50 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Khairina

Tim Redaksi

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Siswa salah satu sekolah menengah atas (SMA) di Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), berinisial ARR (15) ditangkap polisi setelah menikam teman sekolahnya sendiri MRN (15) hingga luka parah.

Karena luka tikam yang dialaminya, MRN kini mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin.

Baca juga: Diduga Sakit Hati, Kakak Adik di Bitung Tikam Seorang Warga

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Banjarmasin Kompol Thomas Afrian mengatakan, pelaku dan korban sama-sama duduk di kelas 10.

"Terjadi di salah satu SMA Negeri di Banjarmasin, di mana pelaku sama-sama siswa kelas 10," ungkap Thomas dalam keterangannya yang diterima, Senin (31/7/2023).

Baca juga: Diduga Tak Dizinkan Masuk Rumah, Pria 74 Tahun di Aceh Tikam Istrinya hingga Tewas

Senjata tajam yang digunakan menusuk korban adalah jenis belati yang dibawa dari luar sekolah.

Usai menikam temannya, pelaku sempat melarikan diri.

Namun, tak lama kemudian pelaku berhasil diamankan dan dibawa ke Polresta Banjarmasin untuk menjalani pemeriksaan.

"Untuk korban langsung dibawa ke rumah sakit untuk penanganan lebih lanjut, pelaku yang sempat melarikan diri keluar sekolah berhasil diamankan petugas," jelasnya.


Dari hasil pemeriksaan sementara yang dilakukan petugas, pelaku sakit hati dan kesal karena sering di-bully oleh korban.

"Hasil informasi sementara pelaku sakit hati karena di-bully oleh korban,” tambahnya.

Atas kejadian itu, Thomas meminta pihak sekolah untuk terus menjalin komunikasi dengan para siswa agar kejadian serupa tak terulang.

"Untuk sekolah sendiri, kami imbau guru-guru lebih mendalami komunikasi kepada siswa sehingga apabila ada gesekan kecil antarsiswa segera bisa diatasi," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mobil Brimob Dicuri di Bandara Sentani, Pelaku Ditangkap Usai Ban Mobil Ditembak

Mobil Brimob Dicuri di Bandara Sentani, Pelaku Ditangkap Usai Ban Mobil Ditembak

Regional
Mengenal Urban Hiking Semarang, Komunitas Pejalan Kaki yang Hobi Menanjaki Perkampungan

Mengenal Urban Hiking Semarang, Komunitas Pejalan Kaki yang Hobi Menanjaki Perkampungan

Regional
Gibran Izin Tak Masuk Kerja 5 Hari untuk Kunker ke UEA dan Qatar

Gibran Izin Tak Masuk Kerja 5 Hari untuk Kunker ke UEA dan Qatar

Regional
Cerita Abdul Hamid Korban Banjir Nunukan, Tidur Memeluk Parang untuk Usir Buaya dan Ular Hitam

Cerita Abdul Hamid Korban Banjir Nunukan, Tidur Memeluk Parang untuk Usir Buaya dan Ular Hitam

Regional
Bupati HST Lepas 125 Atlet Popda Tingkat Provinsi Kalsel 2024

Bupati HST Lepas 125 Atlet Popda Tingkat Provinsi Kalsel 2024

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Update Banjir Bandang di Agam, 6 Meninggal, 11 Orang Belum Ditemukan

Regional
Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Banjir Padang Panjang, 2 Warga Hilang, Belasan Rumah Terendam

Regional
Korban Tewas akibat Banjir Lahar Gunung Marapi Bertambah Jadi 14 Orang

Korban Tewas akibat Banjir Lahar Gunung Marapi Bertambah Jadi 14 Orang

Regional
Terjerat Alang-alang, Pendaki asal Kendal Terjatuh ke Jurang Gunung Andong

Terjerat Alang-alang, Pendaki asal Kendal Terjatuh ke Jurang Gunung Andong

Regional
Tinggi Badan Capai 2 Meter, Bocah SD di Jambi Bercita-cita Ingin Jadi Tentara

Tinggi Badan Capai 2 Meter, Bocah SD di Jambi Bercita-cita Ingin Jadi Tentara

Regional
Tambang Timah Ilegal di Bangka Diigerebek, 3 Pelaku Diamankan, Nilainya Mencapai Rp 1,2 Miliar

Tambang Timah Ilegal di Bangka Diigerebek, 3 Pelaku Diamankan, Nilainya Mencapai Rp 1,2 Miliar

Regional
Kebakaran Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar, Petugas Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kebakaran Pabrik Gula Tasikmadu Karanganyar, Petugas Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Regional
Berdayakan UMKM, Pemprov Kalteng Gelar Kalteng Expo Tahun 2024

Berdayakan UMKM, Pemprov Kalteng Gelar Kalteng Expo Tahun 2024

Regional
Seko Upcycle, Inovasi Anak Muda Semarang Ubah Sampah Plastik Jadi Produk Fesyen Kekinian

Seko Upcycle, Inovasi Anak Muda Semarang Ubah Sampah Plastik Jadi Produk Fesyen Kekinian

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com