Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sakit Ginjal, Satu Calon Jemaah Haji Asal Padang Batal Berangkat ke Tanah Suci

Kompas.com - 11/06/2023, 12:28 WIB
Perdana Putra,
Andi Hartik

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Seorang calon jemaah haji asal Sumatera Barat, Mukhlis Abdul Thaat (48), batal berangkat ke tanah suci akibat sakit ginjal.

Mukhlis yang masuk dalam kelompok terbang (kloter) 6 embarkasi Padang seharusnya terbang pada Sabtu (10/6/2023).

Namun, karena menderita sakit ginjal dan harus dioperasi, Mukhlis terpaksa ditinggal.

"Satu calon terpaksa batal berangkat karena yang bersangkutan sakit," kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sumbar Helmi saat dihubungi Kompas.com, Minggu (11/6/2023).

Baca juga: Benih Jagung Bioteknologi Pertama di Indonesia Diluncurkan Saat Penas Tani di Padang

Helmi menyebutkan, kloter 6 harusnya berisikan 393 orang dengan rincian 275 jamaah calon haji asal Kota Padang, 111 dari Kabupaten Agam, dua petugas haji daerah serta lima petugas kloter.

Helmi mengatakan, Mukhlis Abdul Thaat yang berasal dari Padang itu tercatat dengan nomor manifes 137.

Baca juga: Bukan Diusir, Jemaah Haji yang Videonya Viral Dipindahkan ke Hotel Dekat Masjid Nabawi

 

Menurut Helmi, meskipun keberangkatan Mukhlis dibatalkan, namun tidak tertutup kemungkinan ia berangkat dengan kloter lain jika sudah dinyatakan sembuh.

"Kalau sudah sembuh, bisa diberangkatkan dengan kloter lain," jelas Helmi.

Hingga saat ini, Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Padang telah memberangkatkan enam kloter jemaah haji ke Tanah Suci. Untuk gelombang pertama dengan tujuan Madinah, Embarkasi Padang memberangkatkan tiga kloter.

Kemudian untuk gelombang kedua dengan tujuan Jeddah, Embarkasi Haji Padang juga memberangkatkan tiga kloter. Secara keseluruhan, 2.355 jemaah calon haji Sumbar telah tiba di Tanah Suci.

Pesawat Garuda Indonesia GA3306 yang mengangkut jemaah calon haji Kloter 6 lepas landas dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Kabupaten Padang Pariaman menuju Jeddah pada Sabtu pukul 12.18 WIB.

Di Kloter 6, jemaah termuda adalah Geta Ligaresta Two (30), dan jemaah tertua Rakunan Amarullah Asri (86) asal Kota Padang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Bocah 13 Tahun Dicabuli Ayah Tiri hingga Hamil, Ibu Korban Tahu Perbuatan Pelaku

Regional
Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Takut Dimarahi, Seorang Pelajar Minta Tolong Damkar Ambilkan Rapor

Regional
Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Cerita Tatik, Dua Dekade Jualan Gerabah Saat Grebeg Besar Demak

Regional
BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

BNPB Pasang EWS dengan CCTV di Sungai Berhulu dari Gunung Marapi

Regional
PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

PPDB SMA/SMK Dibuka Malam Ini, Pj Gubernur Banten Ultimatum Tak Ada Titip Menitip Siswa

Regional
Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Kasus Ayah Bunuh Anak di Serang, Warga Lihat Pelaku Kabur Bawa Golok dengan Bercak Darah

Regional
4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

4 Orang Tewas Ditabrak Mobil Elf di Aceh Timur, Ini Kronologinya

Regional
Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Pilkada Salatiga Rawan Politik Uang, Gerindra Sebut Elektabilitas Tinggi Tak Jaminan Terpilih

Regional
Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Sebelum Bunuh Anaknya, Pria di Serang Banten Sempat Minta Dibunuh

Regional
Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Berantas Judi Online, Ponsel Aparat di Polres Bengkulu Utara Diperiksa

Regional
KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

KAI Tanjungkarang Tutup Perlintasan Sebidang Liar di Martapura

Regional
Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Ayah di Serang Bunuh Balitanya yang Tidur Pulas, Ada Sang Ibu dan Kakak di TKP

Regional
Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Butuh Uang untuk Judi Online, Remaja 14 Tahun Curi Sepeda Motor

Regional
Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Mengintip Persiapan Warga Kalibeji Semarang untuk Sambut Jokowi, Lembur Kerja Bakti Selama 4 Hari

Regional
Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Santri Tewas Terseret Arus Sungai Saat Bersihkan Alat Potong Hewan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com