Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wakil Wali Kota Pagaralam Meninggal, Sempat Mengeluh Sakit Dada Saat Main Badminton

Kompas.com - 08/12/2022, 10:58 WIB
Aji YK Putra,
Reni Susanti

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com- Kabar duka menyelimuti keluarga besar Wakil Wali Kota Pagaralam Muhammad Fadli. Ia wafat dalam usia 37 tahun setelah sebelumnya sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Siti Fatimah, Palembang, Sumatera Selatan.

Fadli wafat pada Rabu (8/12/2022) malam, setelah sebelumnya mengeluhkan sakit di bagian dada saat bermain badminton di Palembang.

Sekretaris Daerah (Sekda) Pagaralam Samsul Bahri membenarkan kabar tersebut. Selama ini, almarhum dikenal sebagai sosok yang menyukai olahraga.

“Pemakamannya dilakukan hari ini,” kata Samsul, Kamis (8/12/2022).

Baca juga: Prostitusi Anak di Balik Tewasnya Tamu Hotel dari Lantai 5 di Palembang

Samsul mengaku, kabar meninggalnya Fadli sempat membuat para pejabat teras, keluarga, serta rekan politisi Nasdem kaget. Sebab, Fadli tidak memiliki riwayat penyakit apapun.

Bahkan, selama ini Fadli dikenal sebagai wakil wali kota muda yang suka berolahraga.

“Almarhum orangnya memang energik dan selalu olahraga. Kami sangat terkejut dapat kabar ini tadi malam,” beber dia.

Baca juga: Kronologi Tamu Hotel di Palembang Tewas Jatuh dari Lantai 5, Didorong Usai Kencan dengan Pacar Pelaku

Selama memimpin di Pemerintahan Kota Pagaralam, Fadli pun dikenal sebagai sosok pemuda yang kreatif dan penuh gagasan.

“Selama 4 tahun menjabat, almarhum memang dikenal selalu gerak cepat. Karena masih muda gagasannya banyak. Kami betul-betul merasa kehilangan,” ungkapnya.

Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru juga menyampaikan kabar duka tersebut.

“Duka yang sangat mendalam yang kita rasakan dengan tiba-tiba tanpa rencana dan kita ketahui dan tanpa gejala. Saudara kita. Bapak Fadli, Wawako Pagaralam telah dipanggil Allah pukul  23.00 WIB tanggal 7 Desember 2022. Kita semua merasakan kehilangan sosok baik, muda, dan begitu ramah,” kata Herman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Iuran Dana Pariwisata di Tiket Pesawat, Sandiaga Uno: Tak Akan Ada Tindak Lanjut

Soal Iuran Dana Pariwisata di Tiket Pesawat, Sandiaga Uno: Tak Akan Ada Tindak Lanjut

Regional
Perjuangan Reni Obati Putrinya Positif BDB hingga Meninggal Dunia, Panas Tinggi Capai 45 Derajat

Perjuangan Reni Obati Putrinya Positif BDB hingga Meninggal Dunia, Panas Tinggi Capai 45 Derajat

Regional
Kronologi Terbakarnya 4 Kapal Ikan di Cilacap, 1 ABK Tewas

Kronologi Terbakarnya 4 Kapal Ikan di Cilacap, 1 ABK Tewas

Regional
3 Pemuda Ditangkap Polisi Saat Asik Main Judi Online di Warung Kopi

3 Pemuda Ditangkap Polisi Saat Asik Main Judi Online di Warung Kopi

Regional
Kronologi Suami di Demak Ajak Adik Bunuh Pria yang Lecehkan Istrinya

Kronologi Suami di Demak Ajak Adik Bunuh Pria yang Lecehkan Istrinya

Regional
Aceh Utara Terima 562 Formasi ASN pada 2024

Aceh Utara Terima 562 Formasi ASN pada 2024

Regional
Jalan Raya di Bandung Barat Tertimbun Longsor, Lalu Lintas Bandung-Purwakarta Tersendat

Jalan Raya di Bandung Barat Tertimbun Longsor, Lalu Lintas Bandung-Purwakarta Tersendat

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
7.945 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Untidar Magelang, Berikut 8 Lokasi Tesnya

7.945 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Untidar Magelang, Berikut 8 Lokasi Tesnya

Regional
Sandiaga Uno Enggan Berandai-andai Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Sandiaga Uno Enggan Berandai-andai Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Regional
1.000-an Jumantik untuk Berantas Sarang dan Jentik Nyamuk di Babel

1.000-an Jumantik untuk Berantas Sarang dan Jentik Nyamuk di Babel

Regional
Calon Independen Pilkada Lhokseumawe Harus Miliki 5.883 Dukungan KTP

Calon Independen Pilkada Lhokseumawe Harus Miliki 5.883 Dukungan KTP

Regional
Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Alasan Bandara Supadio Pontianak Turun Status ke Penerbangan Domestik

Regional
Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Kronologi Adik Diduga ODGJ Bunuh Kakak di Klaten, Tetangga Dengar Teriakan Tak Berani Mendekat

Regional
IRT Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Amankan 5 Terduga Pelaku

IRT Tewas Tersengat Listrik Jerat Babi Hutan, Polisi Amankan 5 Terduga Pelaku

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com