Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa SMKN Purbalingga Belajar di Ruko Pasar sampai November 2022

Kompas.com - 30/09/2022, 20:37 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com- Setelah sempat ramai diperbincangkan karena belajar di rumah toko (ruko) pasar, peserta didik SMKN 1 Karangjambu akan kembali bersekolah di Gedung SMPN 1 Karangjambu Satu Atap pada November 2022.

Keputusan itu merupakan hasil dari rapat koordinasi dengan kepala desa, camat, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jateng, dan Oganisasi Pemerintah Daerah (OPD) Purbalingga, dan OPD Jateng.

Baca juga: Ramai Siswa SMKN Purbalingga Belajar di Pasar, Ganjar: Kepala Sekolahnya Agak Nekat

“Pada saat ini ruang kelas yang digunakan sedang dilakukan rehab dan selesai pekerjaan sampai bulan November 2022,” terang Kepala Disdikbud Jateng Uswatun Khasanah dalam pesan singkat yang diterima KOMPAS.com, Jumat (30/9/2022).

Rehabilitasi itu diakui berdampak pada proses belajar mengajar di SMKN 1 Karangjambu dan SMPN 1 Karangjambu untuk beberapa waktu.

Meski begitu, proses belajar mengajar harus tetap berlangsung. Oleh karenanya, peserta didik tetap menggunakan ruko pasar di Desa Purbasari.

“Tersedia bangunan ruko dan beberapa fasilitas (listrik, MCK,tempat olahraga, dll) di desa Purbasari yang bisa digunakan untuk pembelajaran SMK,” katanya.

Alternatif penggantian ruang belajar sementara tersebut telah disepakati oleh kepala sekolah SMKN 1 Karangjambu, kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX, beberapa Kepala Desa di Wilayah Karangjambu pada Kamis (1/9/2022).

Pihaknya juga menjelaskan pada saat penyerahan aset dari pemerintah kabupaten ke pemerintah provinsi, SMKN 1 Karangjambu merupakan sekolah satu lokasi dengan SMPN 1 Karangjambu.

Sehingga selama ini siswa SMKN 1 harus menginduk dengen gedung milik SMPN 1 Karangjambu untuk belajar lantaran belum memiliki lahan sendiri.

“Kesiapan lahan untuk siap bangun SMK belum tersedia di wilayah Karangjambu,” jawab Uswatun saat ditanya kendala dalampersoalan ini.

Pengadaan tanah dan pembangun RKB SMKN 1 karangjambu juga belum dimasukkan anggaran 2022. Rencananya akan direalisasikan di tahun 2023 dari Kebupaten Purbalingga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Regional
Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Regional
Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Aksi 'May Day' di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Aksi "May Day" di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Regional
Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Regional
Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com