Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di dalam Penjara, RF Remaja 17 Tahun Kehilangan Nyawa

Kompas.com - 23/07/2022, 16:16 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - RF (17), seorang narapidana anak di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas IIA Lampung tewas akibat dipukul sesama tahanan.

RF meninggal dunia di RS Ahmad Yani, Kota Metro dengan sejumlah luka lebam pada Selasa (12/7/2022).

Remaja 17 tahun itu baru 45 hari menjalani hukuman dari vonis 8 bulan penjara pada Juni 2022. Ia ditahan karena kasus kenakalan remaja.

Baca juga: Napi Anak Tewas Dianiaya, LPAI: Lampung Belum Ramah Anak

Dipukuli karena anak baru

Terkait kematian RF, polisi mengamankan empat tersangka yang juga napi anak. Mereka adalah IA (17), NP (16), DS (17) dan RW (17).

Perundungan dan penganiayaan terjadi di dalam LPKA Kelas IIA Lampung tepatnya di Kamar E9, Wisma Edelweis.

Dari hasil penyelidikan, para tersangka melakukan penganiayaan karena korban adalah penghuni baru di kamar tersebut.

Korban dipukuli agar menurut kepada empat rekan yang sebelumnya menghuni kamar tersebut.

Baca juga: Terungkap Penyebab Napi Anak di Lampung Tewas Dianiaya, Ternyata karena Korban Penghuni Baru

Penganiayaan korban pertama kali terjadi pada 28 Juni 2022. Saat baru masuk Kamar E9, Wisma Edeweis, sekujur tubuh korban dipukuli oleh empat tersangka.

Perundungan kedua terjadi pada 9 Juli 2022. Lagi, keempat pelaku memukuli korban dalam kamar. Tak hanya itu. Tersangka DS bahkan menyudutkan rokok ke tangan korban.

Kondisi tersebut membuat kesehatan RF menurun.

Di hari sama, Sabtu (9/7/2022), RS, ibu RF mendapat telepon dari petugas lapas yang mengatakan anaknya ingin dikunjungi.

Saat tiba di lapas, RS mendapati tubuh anaknya babak belur dengan luka lebam di kaki, rahang dan wajah.

Baca juga: Terungkap, Napi Anak yang Tewas di Lampung Ternyata Dipukuli 4 Teman Sekamarnya

Sang kakak, AS (34) mengataakan saat keluarga datang, kondidi RF sudah kritis.

"Kami datang kondisi adik kami sudah kritis, sudah enggak bisa bangun, enggak bisa ngomong," kata AS usai pemakaman korban, Rabu (13/7/2022). RS pun meminta izin agar bisa membawa RF ke rumah sakit Ahmad Yani, Kota Metro.

Setelah dirawat beberapa hari di RS, kondisi RF menurun hingga meninggal dunia pada Selasa (12/7/2022) sore.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengabdi Tanpa Batas meski Honor Setipis Kertas...

Mengabdi Tanpa Batas meski Honor Setipis Kertas...

Regional
Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Regional
Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Regional
3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

Regional
Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Regional
Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Regional
Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Regional
Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com