Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aturan Perjalanan Tanpa PCR dan Antigen, Penumpang Bandara RHF Tanjungpinang Diprediksi Naik

Kompas.com - 10/03/2022, 12:42 WIB
Elhadif Putra,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

TANJUNGPINANG, KOMPAS.com - Pemberlakuan perjalanan domestik tanpa tes antigen dan PCR, dapat mendongkrak jumlah penumpang pesawat komersil di bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang.

Pasalnya, pemberlakuan aturan yang sama beberapa bulan lalu juga membuat masyarakat yang menggunakan transportasi udara di bandara RHF meningkat.

Prediksi tersebut disampaikan PLT Mananger Service Operations Maintenance Bandara RHF, Bonie Pardede, saat diwawancarai Kamis (10/3/2021).

Baca juga: Ketika Tes Antigen/PCR Tak Lagi Membebani Penumpang Bus, tetapi Bikin Khawatir...

"Kemarin itu sempat naik 20 persen di akhir 2021. Waktu itu juga sempat diberlakuan tidak perlu antigen dan PCR. Kemungkinannya setelah ini bakal naik juga," kata Bonie.

Dia mengatakan, di hari pertama dan kedua pascapenerapan SE perjalanan domestik terbaru, jumlah penumpang di Bandara RHF belum mengalami peningkatan.

Untuk saat ini, Bandara RHF hanya melayani empat kali penerbangan setiap harinya.

Dua rute keberangkatan menuju Soekarno Hatta, pada pukul 11.35 WIB dan 16.20 WIB.

Kemudian dua rute lainnya adalah kedatangan dari Soekarno Hatta, pada pukul 11.55 WIB dan 15.50 WIB.

Bonie menyebutkan, jumlah penerbangan memang berkurang sejak masa pandemi Covid-19.

Sebelumnya ada empat maskapai yang masuk ke bandara RHF, yaitu Batik Air, Citylink atau Garuda Indonesia, Lion Air, dan Sriwijaya Air.

"Sekarang ini yang masuk cuma Batik Air dan Citylink atau Garuda Indonesia. Kalau Citylink dan Garuda mereka bergantian. Semuanya rute Jakarta," jelas Bonie.

Hingga sekarang belum ada penambahan maskapai ataupun penambahan rute baru di bandara RHF.

Bonie mengaku pihaknya telah melakukan komunikasi dengan sejumlah maskapai untuk kembali masuk ke Tanjungpinang.

"Kita sudah koordinasi dan komunikasi. Ada beberapa kendala pihak maskapai, terutama ketersediaan armada. Jadi kami masih menunggu dari maskapai," ujarnya.

Saat ini Bandara RHF juga sudah menjalankan Surat Edaran (SE) Satgas Penanganan Covid-19 Nomor 11 Tahun 2022, mengenai perjalanan dapat dilakukan tanpa tes antigen dan PCR. Pihak pengelola bandara mulai menerapkannya sejak Rabu (9/3/2022).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Maju Calon Bupati Sumbawa, Syarafuddin Jarot Resmi Daftar di Partai Nasdem

Maju Calon Bupati Sumbawa, Syarafuddin Jarot Resmi Daftar di Partai Nasdem

Regional
Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Nelayan yang Hilang di Perairan Nusakambangan Ditemukan Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Regional
Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Regional
Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Aksi 'May Day' di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Aksi "May Day" di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com