Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Hidung Mantan Bupati Boltim Digigit hingga Berdarah, Pelaku Diduga "Bermain" Tambang Ilegal

Kompas.com - 04/01/2022, 05:20 WIB
Skivo Marcelino Mandey,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

MANADO, KOMPAS.com - AJ alias AK, pelaku penganiayaan terhadap mantan bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sulawesi Utara, Sehan S Landjar, diduga "bermain" tambang ilegal.

Hal ini diungkapkan Sehan saat dikonfirmasi Kompas.com , Senin (3/1/2022).

Sehan menceritakan, ia banyak membantu AJ waktu masih menjabat bupati Boltim. Saat itu AJ belum ada apa-apa. Bahkan Sehan sempat memberikan modal untuk AJ berusaha.

Baca juga: Pelaku Penganiayaan Mantan Bupati Boltim Ditahan di Polda Sulut

"Usahanya berkembang saya tidak pernah mengambil untung. Dia pernah akan memberikan uang dari sebagian keuntungan dari usahanya, tapi saya katakan buat modal kamu saja," ujarnya.

Ketika itu, Sehan juga membantu usaha AJ terkait galian C.

"IUP-nya berapa kali diperpanjang saya bantu. Jadi, saya yang bantu saat dia tidak ada apa-apa lagi," katanya.

Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) itu menyebut, pernah AJ sudah tidak ada uang sama sekali.

"Mau beli susu untuk anaknya sudah tidak sanggup, dan pernah mau gadai motor ke saya, saya hanya kasih Rp 15 juta dan tidak usah gadai, waktu itu istrinya mau jalani operasi dan tidak ada duit," sebut Sehan.

Lanjut Sehan, AJ juga sempat meminta pekerjaan kepadanya untuk mencari modal. "Saya kasih dua pekerjaan kepada dia, timbunan pasar sama bangunan," ucapnya.

Baca juga: Detik-detik Hidung Mantan Bupati Boltim Digigit hingga Putus, Kapolres Dimaki-maki Pelaku, Diduga karena Utang

Diungkapkan Sehan, ketika AJ mendapatkan modal, dia patungan sama temannya.

"Mereka main di tambang ilegal itu, dapat itu 400 kilogram (emas) lebih saya tidak pernah minta sepeser pun," ungkap Sehan.

Soal utang, Sehan menjelaskan, waktu itu anaknya maju pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020 dan AJ memberikan bantuan berupa uang.

"Akhirnya, selesai pilkada dia tagih sebagai utang. Saya kan malu," kata dia.

"Dia bantu pada bulan Juni 2020, pada bulan Mei 2021 dituntut sebagai utang. Dia sendiri yang bantu, kini dia nuntut," tambah Sehan.

Sehan menuturkan, sudah mengonfirmasi kepada AJ berapa uang yang dia bantu saat pilkada lalu. "Dia bilang Rp 2 miliar, ya sudah, saya tanggung jawab," ujarnya.

Baca juga: Sosok Pengusaha Tambang yang Gigit Hidung Mantan Bupati Boltim, Sempat Jadi Buron Mabes Polri

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Regional
Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Regional
Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Regional
Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Regional
Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Regional
Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Regional
Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Regional
Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com