Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gedung Baru Konsulat AS Akan Dibangun di Medan

Kompas.com - 17/11/2021, 18:18 WIB
Dewantoro,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia, Sung Y Kim tiba di Medan, Sumatera Utara, untuk soft launching pembangunan Gedung Konsulat AS, Rabu (17/11/2021).

Gedung Konsulat AS akan dibangun di Jalan Monginsidi, Medan.

Sung mengatakan, pembangunan Kantor Konsulat AS yang baru di Medan menjadi simbol pentingnya hubungan antara dua negara.

Baca juga: Viral, Video Joget Pamer Uang Sejumlah Pegawai Dishub Medan Langgar Prokes, Ini Kata Walkot Bobby

Proyek ini, menurut dia, juga merefleksikan potensi dalam mencapai tujuan dua negara.

"Gedung ini bukan sekadar kantor yang baru bagi kami, melainkan simbol komitmen Amerika Serikat untuk Indonesia, terutama di Sumatera. Saya menantikan untuk membangun gedung ini, untuk membangun hubungan yang semakin dekat dan kuat dengan Indonesia, dan menghadapi tantangan yang akan datang bersama-sama," kata Sung.

Baca juga: Longsor, Jalur Medan-Berastagi Terputus Selasa Malam

Menurut Sung, lahan yang akan dijadikan untuk Kantor Konsulat AS di Medan ini sangat luas dan terbuka kemungkinan untuk membangun fasilitas lain.

"Butuh waktu untuk rampungkan proses izin dan permitnya. Tapi dalam 2-3 tahun akan selesai kontruksi," kata dia.

Dalam kesempatan yang sama, Konsulat AS untuk Sumatera, Gordon Church menjelaskan, selama ini Konsulat AS sudah menduduki kantor di Medan. 

Pembangunan kantor ini adalah yang pertama kali dibangun di tanah yang dibeli Pemerintah AS, sebagai bukti kuatnya hubungan kemitraan strategis.

"Saat ini rencananya hanya bangun kantor Konsulat yang baru," kata dia.

Wakil Wali Kota Medan Aulia Rachman berharap, kantor baru tersebut bisa menyerap tenaga kerja, jadi tempat bertukar informasi, serta ilmu, untuk memajukan sumber daya manusia (SDM) yang ada di Kota Medan.

"Yang kami inginkan untuk Kota Medan, bangunan yang akan dibangun di sini mempunyai teknologi yang bagus, ramah akan lingkungan, dan intinya kami ingin pertukaran informasi dan ilmu untuk sebuah pondasi bangsa yang bagus," ujar Aulia.

Baca juga: Jumlah Keterisian RS Rujukan Covid-19 di Medan Mulai Menurun

Aulia meminta camat dan lurah setempat agar dapat bersinergi dan bekerja sama untuk membantu pembangunan gedung tersebut.

"Tolong dibantu dan jangan ada terkendala di saat pembangunan gedung. Selalu berinformasi, karena ini bukan hanya Kota Medan saja, tapi ini marwah Bangsa Indonesia, jangan sampai ada hal yang tidak diinginkan terjadi di sini," ujar Aulia.

Sehari sebelumnya, Sung Y Kim membuka pameran karya ilustrasi seniman lokal Medan yang menggambarkan wajah Sumatera Utara di kediaman resmi Konsulat Amerika Serikat, Gordon Church, di Jalan Wali Kota, Medan pada Selasa (16/11/2021).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Dianggap Bertindak Asusila, PNS dan Honorer Bangka Barat Jalani Pemeriksaan Etik

Regional
Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Bikin 20 Kreditur Fiktif, Mantan Pegawai Bank Korupsi KUR Rp 1,2 Miliar

Regional
Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, 'Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta'

Sambil Nangis, Calon Mahasiswa Baru Unsoed Curhat ke Rektor, "Orangtua Saya Buruh, UKT Rp 8 Juta"

Regional
Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Menparekraf Sandiaga Uno Kunjungi Kampung Tenun di Bima, Beli Kain Motif Renda

Regional
Sempat Menghilang, Pedagang Durian 'Sambo' Muncul Lagi di Demak

Sempat Menghilang, Pedagang Durian "Sambo" Muncul Lagi di Demak

Regional
Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Diajak Menikah, Mahasiswi Ditipu Marinir Gadungan hingga Kehilangan Uang dan Ponsel

Regional
Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Hilang 9 Hari, Nenek 80 Tahun di Sikka Ditemukan Meninggal

Regional
Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Kesaksian Penumpang KM Bukit Raya Saat Kapal Terbakar, Sempat Disebut Ada Latihan

Regional
Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Irjen Pol Purn Johni Asadoma Mendaftar sebagai Calon Gubernur NTT ke PAN

Regional
Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Jadi Bandara Domestik, SMB II Palembang Tetap Layani Penerbangan ke Jeddah dan Mekkah

Regional
Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Mahasiswa di Ambon Tewas Gantung Diri, Diduga karena Masalah Asmara

Regional
Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Cabuli Anak Tiri Saat Istri Tak di Rumah, Pria di Agam Ditangkap Polisi

Regional
BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

BPBD Minta Warga Lebak Waspadai Hujan Lebat di Malam Hari

Regional
Napak Tilas 2 Abad Traktat London, BI Pamerkan Uang Kuno

Napak Tilas 2 Abad Traktat London, BI Pamerkan Uang Kuno

Regional
2 Pembeli Cula Badak Taman Nasional Ujung Kulon Ditangkap

2 Pembeli Cula Badak Taman Nasional Ujung Kulon Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com