Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahapan Pilkades Dimulai, Kapolres Probolinggo Harap Cakades Sosialisasikan Vaksinasi Covid-19

Kompas.com - 28/10/2021, 22:51 WIB
Ahmad Faisol,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Tahapan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak tahap II di Kabupaten Probolinggo telah dimulai.

Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Khadafi mengimbau bakal calon kepala desa agar mendukung program vaksinasi Covid-19.

"Tahapan-tahapan pilkades sudah dimulai, tentunya bacakades sudah mulai berkampanye. Kami harap mereka memasukkan ajakan vaksinasi dalam kampanye itu sehingga level PPKM juga bisa turun," ujar Arsya kepada Kompas.com, Kamis (28/10/2021).

Arsya menyadari, rawan terjadi kegaduhan saat penyelenggaraan pilkades. Ia pun mengajak masyarakat tetap menjaga suasana tetap kondusif.

“Tentunya kami akan memberikan sanksi tegas bila nanti ada kegaduhan yang timbul saat pilkades sesuai dengan peraturan yang berlaku," katanya.

Arsya menambahkan, polisi masih memantau keadaan di sejumlah desa yang menggelar pilkades. Menurutnya, kondisi di Kabupaten Probolinggo masih kondusif.

Baca juga: Geledah Sejumlah Lokasi di Probolinggo, KPK Amankan Dokumen dan Alat Elektronik

Arsya menegaskan, sejumlah personel sudah disiapkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama penyelenggaraan pilkades serentak.

"Kami harap masyarakat memanfaatkan kegiatan tahapan pilkades dengan semaksimal mungkin. Semoga pilkades bisa berjalan dengan lancar nantinya," tandasnya.

Anggaran Pilkades Rp 27 M

Tahapan pillkades serentak tahap dua di Kabupaten Probolinggo dimulai pada 28 Oktober 2021. Pemkab Probolinggo menyiapkan anggaran sebesar Rp 27,493 miliar untuk penyelenggaraan pilkades serentak.

Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Anggaran Badan Keuangan Daerah Kabupaten Probolinggo, Jurianto.

Ia menyebut anggaran tersebut berasal dari APBD 2022. Selain itu, anggaran terrsebut juga berasal dari bantuan keuangan khusus untuk desa (APBN).

Anggaran dialokasikan melalui APBD 2022 sehingga awal tahun nanti sudah bisa digunakan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

[POPULER NUSANTARA] Pegi Terduga Pembunuh Vina Cirebon Ditangkap | Akhir Kasus Norma Risma

Regional
8 Alat Musik Tradisional Sumatera Barat dan Cara Memainkannya

8 Alat Musik Tradisional Sumatera Barat dan Cara Memainkannya

Regional
Trauma, Gadis Pemohon KTP Korban Pelecehan Seksual di Nunukan Menangis Saat Diperiksa

Trauma, Gadis Pemohon KTP Korban Pelecehan Seksual di Nunukan Menangis Saat Diperiksa

Regional
PKB-Gerindra Jajaki Koalisi untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Cinta Lama Bersemi Kembali

PKB-Gerindra Jajaki Koalisi untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Cinta Lama Bersemi Kembali

Regional
Sempat Jadi Bupati Karanganyar Selama 26 Hari, Rober Christanto Maju Lagi di Pilkada

Sempat Jadi Bupati Karanganyar Selama 26 Hari, Rober Christanto Maju Lagi di Pilkada

Regional
Antisipasi Banjir, Mbak Ita Instruksikan Pembersihan dan Pembongkaran PJM Tanpa Izin di Wolter Monginsidi

Antisipasi Banjir, Mbak Ita Instruksikan Pembersihan dan Pembongkaran PJM Tanpa Izin di Wolter Monginsidi

Regional
Soal Wacana DPA Dihidupkan Kembali, Mahfud MD Sebut Berlebihan

Soal Wacana DPA Dihidupkan Kembali, Mahfud MD Sebut Berlebihan

Regional
Baliho Bakal Cawalkot Solo Mulai Bermunculan, Bawaslu: Belum Melanggar

Baliho Bakal Cawalkot Solo Mulai Bermunculan, Bawaslu: Belum Melanggar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com