Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPK Periksa Bupati Bandung Barat Aa Umbara, Kasus Apa?

Kompas.com - 12/11/2020, 15:01 WIB
Agie Permadi,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan adanya pemeriksaan Bupati Bandung Barat Aa Umbara.

Pemeriksaan dilakukan di Kantor BPKP Perwakilan Jawa Barat di Jalan Cibereum, Kota Bandung.

"Sebagaimana informasi yang kami terima, benar ada permintaan keterangan yang bersangkutan terkait kegiatan penyelidikan oleh KPK," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya, Kamis (12/11/2020).

Baca juga: Viral Bupati Bandung Barat Ditagih Utang Rp 25 Juta oleh Pensiunan PNS

Namun Ali tak menjelaskan secara rinci perihal keterkaitan kasus apa, lantaran masih dalam penyelidikan. Akan tetapi pemeriksaan kali ini merupakan yang kedua kalinya dilakukan KPK.

"Karena masih proses penyelidikan, kami belum bisa menyampaikan lebih lanjut mengenai kegiatan dimaksud," kata Ali.

"Perkembangannya nanti kami akan informasikan lebih lanjut," kata dia menambahkan.

Baca juga: Bupati Bandung Barat Sebut Walini Paling Cocok Jadi Ibu Kota Baru Jabar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com