Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Gubernur Babel Berharap Prodi Kedokteran UBB Segera Terwujud

Kompas.com - 11/11/2020, 15:13 WIB
Inadha Rahma Nidya,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman berharap, Program Studi (prodi) Pendidikan Dokter di Universitas Bangka Belitung (UBB) segera terwujud.

Pasalnya, Babel merupakan salah satu daerah tujuan wisata, dan sering mengadakan berbagai kegiatan termasuk olahraga. Fasilitas kesehatan tentu menjadi salah satu pertimbangan pengunjung untuk datang.

“Ini juga merupakan harapan dan cita-cita masyarakat Babel. Pihak pemerintah serta Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Babel juga mendukung sekali,” kata Erzaldi, seperti dalam keterangan tertulisnya.

Hal tersebut dikatakan Erzaldi, saat menghadiri Lokakarya Pembentukan Prodi Pendidikan Dokter UBB, di Ruang Tanjung Pesona Kantor Gubernur Kepulauan Babel, Rabu (11/11/2020).

Baca juga: Sempat Tertunda, RS Khusus Karantina Babel Mulai Dibangun

Rektor UBB Ibrahim pun menyatakan komitmennya untuk mewujudukan percepatan prodi Pendidikan Dokter.

Namun, ia menyadari banyak pekerjaan yang harus dikejar, seperti pengadaan sumber daya manusia (SDM), sarana dan prasarana, serta penyusunan kurikulum pendidikan.

Untuk itu, pihaknya membentuk tim internal untuk mewujudkan keinginan tersebut.

Di sisi lain, Erzaldi meminta pihak Universitas Sriwijaya (Unsri) membimbing penuh percepatan pembentukan prodi Pendidikan Dokter di UBB.

Terlebih, pada kesempatan yang sama, telah dilakukan penandatanganan pernyataan komitmen dukungan bersama pembukaan Prodi Pendidikan Dokter UBB.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama Unsri Muhammad Said menyatakan, pihaknya siap mendukung dan memberi bimbingan.

Baca juga: Karena Prestasi Ini, Babel Dapat Bantuan Penambahan Fasilitas RS Penanganan Covid-19

Sebab, hal tersebut sesuai dengan visi dan misi Unsri, yaitu melakukan riset dan pengabdian ke masyarakat.

Said berharap, Prodi Pendidikan Dokter di UBB dapat dibangun dalam waktu singkat, dan ke depannya Kepulauan Babel dapat melakukan kerja sama untuk membangun prodi lain. (LISIA AYU/LISTYA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com