Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudah 2 Bulan Warga Sekitar Danau Limboto Gorontalo Terendam Banjir

Kompas.com - 04/08/2020, 17:49 WIB
Rosyid A Azhar ,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

GORONTALO, KOMPAS.com - Curah hujan yang tinggi menyebabkan permukaan air Danau Limboto, Gorontalo, meluap dan menggenangi permukiman warga di sekitarnya.

Danau ini merupakan muara dari 23 sungai dan anak sungai yang berasal dari daerah-daerah sekitarnya.

Daerah-daerah di sekitar yang lebih tinggi mengalirkan airnya ke danau, sehingga dengan waktu yang cepat permukaan danau meninggi.

Baca juga: Atasi Banjir di Luwu Utara, Tanggul Darurat dengan Metode Perkuatan Geotextile Siap Dibangun

Tergenangnya kawasan permukiman masyarakat ini membuat mereka kesulitan beraktivitas.

“Kami sudah 2 bulan seperti ini, tergenang di mana-mana, apalagi di dapur yang lebih dulu dimasuki air,” kata Suwasti Patamani (53) warga Buhu, Kecamatan Talaga Jaya Kabupaten Gorontalo, Selasa (4/8/2020).

Dalam kondisi seperti ini masyarakat masih dapat memanfaatkan sumber air bersih bantuan pemerintah.

Sumur ini merupakan sumur yang dibuat dengan menanamkan pipa ke dalam tanah dan mengalirkan air bersih sepanjang tahun tanpa bantuan mesin.

Baca juga: Petani di Bolmong Gagal Panen Akibat Banjir, Kementan Minta Petani Ikut Asuransi untuk Antisipasi

Sementara di samping sumur terdapat beberapa kamar mandi dan toilet yang kondisinya sudah terendam air.

Tidak jauh dari permukiman warga terdapat 50 unit rumah khusus nelayan yang dibangun pemerintah pusat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com