Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Skema Penerapan "New Normal" di Sekolah di Jawa Tengah

Kompas.com - 30/05/2020, 11:35 WIB
Riska Farasonalia,
Khairina

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jawa Tengah tengah mengkaji skema kegiatan belajar mengajar siswa sekolah sesuai penerapan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

Hal ini dilakukan agar kegiatan belajar siswa tetap dapat berjalan menuju penerapan aturan new normal atau normal baru di lingkungan pendidikan atau sekolah.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jawa Tengah Jumeri mengatakan, siswa dan orangtua akan dihadirkan ke sekolah untuk mengambil rapor pada 12 Juni 2020.

"Tanggal 12 Juni siswa dan orangtua akan menerima rapor sekaligus kita latihan implementasi sekolah new normal. Setelah itu baru masuk libur akhir semester," jelas Jumeri saat dikonfirmasi, Jumat (29/5/2020).

Baca juga: New Normal Mulai 5 Juni, ASN Diminta Tetap Patuhi Jam Kerja

Hal ini dilakukan sebagai upaya implementasi menuju penerapan new normal bagi sekolah-sekolah di Jawa Tengah.

"Setidaknya sekolah bisa simulasi pada satu hari itu ada pengalaman mengelola orang banyak, sesuai protokol kesehatan seperti kontrol masker, jaga jarak, menghindari kerumunan, dan lainnya," katanya.

Lebih lanjut, Jumeri menjelaskan skema new normal di setiap sekolah akan diterapkan berbeda-beda sesuai dengan karakteristik masing-masing.

Untuk itu, pihaknya masih mengkaji alternatif yang akan diterapkan, misalnya sistem shift atau pembagian hari terkait jadwal masuk anak-anak sekolah.

"Kondisi setiap sekolah kan berbeda-beda. Ada sekolah yang punya siswa banyak dan ada juga yang sedikit. Tergantung kemampuan sekolahnya. Apa mau sistem shift, atau selang-seling ganti hari nanti tergantung sekolahnya masing-masing" jelasnya.

Baca juga: Jelang Transisi New Normal, Malang Raya Dapat Tambahan 6 Kasus Corona

Jumeri meminta setiap sekolah melakukan koordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan setempat agar mendapatkan formulasi yang tepat dalam menerapkan KBM menuju penerapan new normal.

“Kami juga mempertimbangkan siswa berangkat ke sekolah. Seperti ke sekolah dengan apa? Apakah kendaraan pribadi atau angkutan umum juga harus jadi penentuan opsi untuk mengurangi resiko penularan," ujarnya.

Penerapan new normal di sekolah-sekolah di Jateng kemungkinan akan mulai diberlakukan Juli atau seusai libur tahun ajaran baru.

"Untuk new normal ini kita jalankan secara efektif mulai Juli atau habis libur tahun ajaran baru," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com