Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pastikan Misa Natal Aman, Polres Prabumulih Periksa 12 Gereja

Kompas.com - 24/12/2017, 23:15 WIB
Amriza Nursatria

Penulis

Kompas TV Untuk merayakan natal tahun ini, Gereja Katedral Jakarta telah mempersiapkan Misa malam Natal

PRABUMULIH, KOMPAS.com - Untuk memastikan pelaksanaan misa Natal berlangsung aman dan lancar, Polres Prabumulih mulai melakukan pemeriksaan dan sterilisasi gereja-gereja yang ada di Kota Prabumulih, Sumatera Selatan mulai Jumat (22/12/2017).

Ada 12 gereja yang menjadi fokus pengamanan di kota berjuluk kota nanas tersebut.

Gereja yang menjadi lokasi pemeriksaan hari ini Jumat (22/12/2017) ada dua gereja. Pertama Gereja Santa Maria berlokasi di Kelurahan Gunung Ibul Kecamatan Prabumulih Timur Prabumulih. Selanjutnya gereja HKBP Kasih di Kelurahan Sindur Kecamatan Cambai.

Pemeriksaan dilakukan oleh anggota polisi berseragam lengkap dengan memeriksa bagian-bagian gereja dan mengecek bagian bawah kursi satu persatu.

Dalam pemeriksaan kali ini tidak ditemukan benda mencurigakan atau sesuatu yang dapat menggaggu pelaksanaan misa Natal nanti.

Baca juga : Kapolri dan Panglima TNI Pastikan Malam Natal Berlangsung Aman

Kapolres Prabumulih AKBP Andes Purwanti juga turut hadir dan ikut berdialog dengan pekerja yang tengah menyiapkan dekorasi gedung untuk misa Natal tersebut.

AKBP Andes mengatakan, Polres Prabumulih menyiapkan 230 personel gabungan dari anggota TNI-Polri, Satpol PP, dinas perhubungan dan pramuka untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru 2018 di Kota Prabumulih.

Sedangkan untuk kondisi Kota Prabumulih sejauh ini terpantau aman dan kondusif, sehingga diharapkan umat kristiani di Kota Prabumulih dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan tenang dan aman.

“Sejauh ini Kota Prabumulih kondisinya aman dan kondusif, sehingga warga Prabumulih khususnya umat kristiani dapat melaksanakan ibadah Natal di gereja masing-masing dengan tenang dan nyaman. Polri dan TNI serta unsur terait akan menjaga situasi ini tetap kondusif,” katanya.  

Sementara dari pantauan, sejumlah warga umat kristiaini Kota Prabumulih terlihat tengah menyiapkan dekorasi dan melakukan pembersihan terhadap gereja Santa Maria yang merupakan gereja terbesar di Pabumulih.

Sebuah replika pohon Natal dari botol bekas juga sudah berdiri tegak di sudut gereja itu. 


JUDUL FOTO l PRABUMULIH NATAL

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com