Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi Menanam Pohon di Gunungkidul

Kompas.com - 09/12/2017, 10:16 WIB
Markus Yuwono

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo diagendakan menanam 45.000 pohon di perbukitan karst di desa Karang Asem, Kecamatan Ponjong, Sabtu ini.

"Hari ini agendanya (Presiden) menanam 45.000 pohon di 15 hektar. Bersama 3.000 orang di lima bukit," kata Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar di lokasi Penanaman, Sabtu (9/12/2017).

Siti mengatakan, nantinya akan digelar upacara penanaman pohon. Hal ini untuk memotivasi masyarakat untuk menanam pohon.

"Bulan Agustus, Presiden sudah mengajak masyarakat untuk menanam pohon seumur hidup 25 batang. Mulai SD, SMP, SMA, kuliah, dan mau menikah. Kalau kita lihat progresnya dari tahun ke tahun, inisiatif masyarakat semakin meningkat," katanya.

Selama 2014 sampai 2016, sudah tertanam di 4,22 juta hektar atau hampir 5 miliar pohon. Sementara 2017 ini, sejak Presiden menetapkan penanaman pohon lada pada Agustus lalu, sudah berdiri 2,78 juta pohon.

Kompas TV Presiden Jokowi menerima kunjungan PM Denmark Lars Lukke Rasmussen, Selasa (28/11).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com