Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gempa 4,2 SR Guncang Perairan Cilacap, Tidak Berpotensi Tsunami

Kompas.com - 26/10/2017, 12:44 WIB
Iqbal Fahmi

Penulis

CILACAP, KOMPAS.com - Gempa bumi berkekuatan 4,2 skala richter (SR) mengguncang wilayah Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (26/10/2017) sekitar pukul 09.18 WIB.

Gempa tektonik tersebut berpusat pada episenter di koordinat 8.38 LS dan 108.99 BT, tepatnya di kilometer 75 lepas pantai Barat Daya Cilacap dengan kedalaman 18 kilometer.

Kepala Kelompok Teknisi Stasiun Meteorologi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Cilacap Teguh Wardoyo melalui rilis resmi yang diterima dari Stasiun Geofisika Kelas I Yogyakarta mengatakan, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Berdasarkan peta guncangan (shake map) BMKG dan laporan dari BPBD Cilacap, dampak gempa bumi ini menimbulkan guncangan pada I Skala Intensitas Gempabumi BMKG atau II MMI di wilayah Cilacap.

“Ditinjau dari kedalaman hiposenternya, gempa ini merupakan gempa dangkal akibat aktivitas pergerakan lempeng subduksi,” katanya.

(Baca juga : 8 Kali Gempa Susulan Terjadi di Laut Selatan Jawa Timur)

Hingga laporan ini disusun, belum tercatat aktivitas gempa bumi susulan.

“Sehubungan dengan kejadian gempa bumi di sekitar Cilacap, masyarakat diimbau agar tetap tenang dan jangan mudah terpancing dengan isu yang menyesatkan. Selalu pantau informasi resmi yg disampaikan BMKG,” tegasnya.

Kompas TV Akibat kerusakan ini, ratusan warga terpaksa mengungsi. Selain merusak rumah warga, gempa juga mengakibatkan sebagian jalanan rusak.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com