Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebuah Minimarket di Depan Kantor Gubernur Dirampok

Kompas.com - 16/12/2014, 14:23 WIB
Kontributor Makassar, Hendra Cipto

Penulis


MAKASSAR, KOMPAS.com - Sebuah minimarket di depan kantor Gubernur Sulsel Jl Urip Sumoharjo, Makassar, dirampok enam pria bertopeng berkendara motor, Selasa (16/12/2014) sekitar 03.00 Wita. Dalam kejadian itu, pelaku yang diduga geng motor ini berhasil menggasak uang tunai dan barang dagangan.

Perampokan ini terjadi ketika situasi di sekitar lokasi sepi. Dua karyawan Indomart, Martinus dan Muh Fajri, yang tiba-tiba mendapat serangan bergegas masuk ke dalam toko untuk bersembunyi.

Kepala Polsekta Panakukang, Komisaris Polisi (Kompol) Tri Hambodo yang dikonfirmasi mengatakan, pelaku yang berjumlah enam orang ini belum diketahui datang ke Indomart langsung melepaskan panah dari luar dan mengenai tembok. Karyawan toko yang sedang berjaga pun ketakutan langsung menyelamatkan diri.

"Pelaku berhasil menggasak uang tunai di mesin kasir Rp 1.012.000, rokok Surya dan Sampoerna, handbody Ponds. Ciri-ciri pelaku masih berusia remaja menggunakan masker. Pelaku sekitar enam orang dengan mengendarai tiga motor. Soal apakah pelaku geng motor, saya belum tahu," ungkap Tri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com