Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kadisdik Garut: Siswi SMP Pelaku Video Asusila Sudah Keluar dari Sekolah

Kompas.com - 03/12/2013, 22:27 WIB
Kontributor Garut, Syahrul Munir

Penulis


GARUT, KOMPAS.com — Geger beredarnya video asusila yang diduga diperankan pelajar di Garut ternyata sudah diketahui Dinas Pendidikan setempat. Bahkan, Disdik sudah melakukan investigasi ihwal video tak senonoh itu.

"Kemarin sudah diinterogasi oleh Kasi Kelembagaan Kesiswaan. Ia (pelaku) sudah keluar dari sekolah dan kejadian di luar jam sekolah," kata Kadisdik Garut, Mahmud, saat ditemui di aula Setda Garut, Selasa (3/12/2013) siang.

Para pelaku video asusila tersebut, diakui Mahmud, adalah salah satu pelajar sebuah SMP di Malangbong. Sementara peristiwa itu terjadi pada tahun 2012.

"Iya, (siswa SMP di Malangbong), tapi tahun kemarin sudah keluar," jelas Mahmud tanpa merinci sebab-musabab pelaku keluar apakah terkait kasus video mesum itu atau lainnya.

Sebelumnya, Mahmud menolak disebut latah terkait razia ponsel pelajar yang dilakukan pihak sekolah. Ia mengaku kegiatan itu sudah jauh hari dilakukan sebelum kasus video asusila pelajar SMP itu mencuat.

"Sudah menjadi acara rutin (razia ponsel). Itu kan termasuk kedisiplinan. Jadi di HP tidak boleh ada gambar-gambar itu. Kita kumpulkan, kita sita," tegas Mahmud.

Sementara di tempat terpisah, Kapolres Garut AKBP Arief Rahman mengatakan, kasus beredarnya video asusila pelajar SMP itu sedang dalam proses penyelidikan. Penyelidikan juga dilakukan pada kasus video asusila pejabat PLN dengan seorang mahasiswi yang sudah mencuat sebelumnya. "Ya, dua-duanya masih penyelidikan," jawabnya singkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com