Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kumpulkan 21.813 KTP, Pasangan "Merdu" Lolos Administrasi Pilkada Manggarai Timur

Kompas.com - 19/06/2024, 11:00 WIB
Markus Makur,
Farid Assifa

Tim Redaksi

BORONG, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur, menyatakan pasangan perseorangan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati, Yosep Marto - Heremias Dupa dinyatakan lolos seleksi administrasi untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Manggarai Timur 27 November 2024 mendatang.

“Paket dengan nama Merdu (Yosep Marto - Heremias Dupa) sudah memenuhi syarat pencaloan dengan menyerahkan 21.813 kartu tanda penduduk dari syarat aturannya sebanyak 21.661 KTP. Untuk administrasi mereka lolos, dan dilanjutkan ke verifikasi faktual dari 21 Juni-4 Juli 2024,” jelas Ketua KPU Manggarai Timur Jefri Guide Bedo saat dihubungi Kompas.com melalui pesan whatsapp, Rabu (19/6/2024).

Baca juga: Pilkada Manggarai Timur, Petahana Siprianus Habur Daftar ke Demokrat

Heremias Dupa kepada Kompas.com, Rabu, mengatakan, pihaknya menerima informasi resmi dari KPU Manggarai Timur bahwa perjuangannya dengan menyetorkan dukungan KTP sudah memenuhi syarat pencalonan sesuai aturan yang berlaku.

“Tadi malam, kami menerima pemberitahuan secara resmi dari KPU Manggarai Timur melalui aplikasi bahwa Paket Merdu lolos seleksi administrasi sebagai bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Manggarai Timur dari jalur perseorangan,” jelasnya.

Dupa, mantan ketua DPRD Manggarai Timur dan mantan Sekretaris Partai Amanat Nasional (PAN), menjelaskan, perjuangan tim Merdu mengumpulkan KTP membuahkan hasil menggembirakan.

Baca juga: Pria di Manggarai Timur Tewas Ditusuk, Sempat Cekcok di Pesta Pernikahan Warga

Awalnya, pasangan Merdu memasukkan sebanyak 28.000 KTP. Kemudian KPU meminta untuk memperbaikinya. Selama proses perbaikan, Tim Merdu memasukkan 24.000 KTP, dan yang lolos seleksi sebanyak 21.813 KTP dari syarat aturan sebanyak 21.661 KTP.

“Paket Merdu sudah memenuhi syarat pencalonan sesuai aturan dari KPU bagi bakal calon perseorangan untuk Pilkada Manggarai Timur pada 27 November 2024. Paket Merdu menyampaikan terima kasih banyak atas dukungan dan partisipasi masyaraakat Manggarai Timur,” ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

13 Anggota Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Ditangkap, Puluhan Kilo Sabu dan Ganja Disita

13 Anggota Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Ditangkap, Puluhan Kilo Sabu dan Ganja Disita

Regional
Raih Penghargaan dari PBB untuk Penanganan Stunting, Mbak Ita Banjir Pujian dari Berbagai Pihak

Raih Penghargaan dari PBB untuk Penanganan Stunting, Mbak Ita Banjir Pujian dari Berbagai Pihak

Regional
Pemkot Semarang Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dalam Pembangunan Keluarga 2024

Pemkot Semarang Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dalam Pembangunan Keluarga 2024

Regional
Misteri Kematian Santriwati di Lombok Barat, Merengek Minta Pulang Sebelum Meninggal

Misteri Kematian Santriwati di Lombok Barat, Merengek Minta Pulang Sebelum Meninggal

Regional
Bertemu Nikson Nababan, Warga Karo Ungkapkan Kekagumannya

Bertemu Nikson Nababan, Warga Karo Ungkapkan Kekagumannya

Regional
Danau Beko di Tegal: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Danau Beko di Tegal: Daya Tarik, Aktivitas, dan Rute

Regional
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus 5 Kali Hari Ini, Waspada Abu Vulkanik

Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus 5 Kali Hari Ini, Waspada Abu Vulkanik

Regional
Angka Perceraian Naik karena Hubungan 'Toxic', Didominasi Pasangan Muda

Angka Perceraian Naik karena Hubungan "Toxic", Didominasi Pasangan Muda

Regional
Kepala BKKBN: Keluarga Indonesia Tetap Bahagia meski Sedikit Miskin

Kepala BKKBN: Keluarga Indonesia Tetap Bahagia meski Sedikit Miskin

Regional
Bareskrim Periksa Mantan Gubernur Riau Terkait Dugaan Korupsi

Bareskrim Periksa Mantan Gubernur Riau Terkait Dugaan Korupsi

Regional
Pemeran Pria Dalam Foto Syur Selebgram Ambon Ternyata Oknum Brimob

Pemeran Pria Dalam Foto Syur Selebgram Ambon Ternyata Oknum Brimob

Regional
Bos Distro 'Anti Mahal' Palembang Pembunuh Penagih Utang Ditangkap di Padang

Bos Distro "Anti Mahal" Palembang Pembunuh Penagih Utang Ditangkap di Padang

Regional
Nikson Nababan: Saya Enggak Kasih Uang Satu Rupiah Pun ke Masyarakat

Nikson Nababan: Saya Enggak Kasih Uang Satu Rupiah Pun ke Masyarakat

Regional
Janji Bisa Loloskan Seleksi Polri, Brimob Gadungan Buat Warga Palembang Rugi Rp 345 Juta

Janji Bisa Loloskan Seleksi Polri, Brimob Gadungan Buat Warga Palembang Rugi Rp 345 Juta

Regional
Capaian ISPS 99 Persen, Mbak Ita Raih Penghargaan Manggala Karya Kencana dari BKKBN

Capaian ISPS 99 Persen, Mbak Ita Raih Penghargaan Manggala Karya Kencana dari BKKBN

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com