Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Ada Jaringan Internasional Penyelundupan Lobster di Lampung

Kompas.com - 14/06/2024, 19:35 WIB
Tri Purna Jaya,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Rumah repacking penyelundupan benih lobster di Bandar Lampung dilengkapi alat profesional. Petugas menduga penyeludupan ini termasuk jaringan internasional.

Kepala Pangkalan Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Jakarta Akhmadon menjelaskan, dari hasil pemeriksaan di lokasi ditemukan sejumlah alat profesional pengemasan benih lobster.

Rumah yang berada di Perumahan Nila Rahayu itu digerebek pada Kamis (14/6/2024) malam setelah upaya penyelundupan 77.000 ekor benih lobster digagalkan di Banten.

"Iya kita tadi lihat di dalam rumah alatnya lengkap dan sudah dioperasikan," kata Akhmadon ditemui di lokasi, Jumat (14/6/2024).

Baca juga: Penggerebekan Bocor, Pemilik Rumah Repacking Penyelundupan Benih Lobster Menghilang

Akhmadon memaparkan, diduga penyelundupan ini adalah jaringan internasional dengan melihat kelengkapan alat di lokasi.

Pantauan Kompas.com di lokasi, masih terdapat sekitar tujuh kolam fiber penampungan berisi air bersih, mesin filter air, tujuh tabung oksigen, lemari es, hingga ratusan gelas ukur untuk menaruh benih di kolam penampungan.

"Alatnya lengkap, bahkan ada alat pengukur pH air. Jadi memang sudah dipersiapkan secara modern dan profesional," kata dia.

Dugaan sementara, benih lobster yang hendak diselundupkan akan di-repacking terlebih dahulu di lokasi itu, seperti mengganti air hingga oksigen.

Akhmadon mengatakan, diduga benih lobster akan dikirimkan ke luar negeri melalui jalur darat melalui Lampung.

"Jadi supaya benih tidak mati, di-repacking dahulu di Lampung," kata dia.

Baca juga: Gudang Repacking Penyelundupan Benih Lobster di Lampung Digerebek

Diberitakan sebelumnya, sebuah rumah di kawasan elit di Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung digerebek TNI AL dan PSDKP Jakarta karena dijadikan lokasi transit penyelundupan benih lobster.

Petugas menemukan sejumlah barang bukti dari rumah yang berada di Perumahan Nila Rahayu tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Periksa Bupati Lampung Tengah Terkait Kasus Dugaan Penipuan

Polisi Periksa Bupati Lampung Tengah Terkait Kasus Dugaan Penipuan

Regional
Video Viral Sopir Mobil Acungkan Pisau di Sragen, Polisi: Mabuk dan Marah Disalip Bus

Video Viral Sopir Mobil Acungkan Pisau di Sragen, Polisi: Mabuk dan Marah Disalip Bus

Regional
Pemkot Solo Keluarkan Surat Cuti di Luar Tanggungan Negara Agus Irawan yang Maju Pilkada Boyolali 2024

Pemkot Solo Keluarkan Surat Cuti di Luar Tanggungan Negara Agus Irawan yang Maju Pilkada Boyolali 2024

Regional
Ditembak Polisi, Kaki Pembunuh Sopir Taksi Online di Jambi Diamputasi

Ditembak Polisi, Kaki Pembunuh Sopir Taksi Online di Jambi Diamputasi

Regional
Kata Gibran Saat Temani Heru Budi Blusukan di Jakarta

Kata Gibran Saat Temani Heru Budi Blusukan di Jakarta

Regional
Gibran: Kalau Ada ASN Kota Solo Ketahuan Judi Online, Laporkan Saya

Gibran: Kalau Ada ASN Kota Solo Ketahuan Judi Online, Laporkan Saya

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus 2 Kali Sore Ini, Tinggi Kolom Abu 1 Km

Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus 2 Kali Sore Ini, Tinggi Kolom Abu 1 Km

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Seluruh Wilayah di Lampung Terjangkit Judi Online, Putaran Uang Capai Ratusan Miliar Rupiah

Seluruh Wilayah di Lampung Terjangkit Judi Online, Putaran Uang Capai Ratusan Miliar Rupiah

Regional
Beri Iming-iming Uang, Oknum Pengurus TPA di Masjid Pontianak Cabuli 6 Remaja

Beri Iming-iming Uang, Oknum Pengurus TPA di Masjid Pontianak Cabuli 6 Remaja

Regional
Pasar Jongke Solo Segera Diresmikan, Siap Tampung 1.500 Pedagang

Pasar Jongke Solo Segera Diresmikan, Siap Tampung 1.500 Pedagang

Regional
Bawaslu Magelang Bentuk Posko Kawal Hak Pilih di 372 Desa, Apa Tujuannya?

Bawaslu Magelang Bentuk Posko Kawal Hak Pilih di 372 Desa, Apa Tujuannya?

Regional
Warga 4 Desa Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Terima Bantuan

Warga 4 Desa Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Terima Bantuan

Regional
Tak Ditahan, Terdakwa Kasus Pencemaran Lingkungan Mangkir Sidang Putusan

Tak Ditahan, Terdakwa Kasus Pencemaran Lingkungan Mangkir Sidang Putusan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com